Jumat, 15 April 2016


Otak-Otak Ikan Tanjung Pinang Versi 2

Resep dari pedagang otak-otak di Tanjung Pinang

Untuk + 30 otak-otak

Bahan:
- 300 gram daging ikan berwarna putih, bisa menggunakan selar, layur, kembung. Pisahkan daging dan tulangnya. Haluskan dagingnya.
- 2 ekor cumi-cumi ukuran sedang, bersihkan dan cincang agak kasar
- 50 gram kelapa muda parut
- 1 sendok makan tepung sagu atau tapioka
- 2 sendok teh garam
- 1 sendok makan gula pasir
- 1 sendok teh kaldu bubuk
- beberapa lembar janur lengkap dengan lidinya, potong-potong sepanjang 20 cm.
- 3 lembar daun jeruk purut, rajang halus

Bumbu dihaluskan, saya masukkan semua bahan ke dalam blender:
- 10 butir cabai merah keriting
- 5 butir cabai rawit merah
- 5 butir bawang merah
- 3 butir bawang putih
- 2 sendok teh ketumbar
- 1 ruas jahe
- 2 ruas kunyit
- 1 batang serai, ambil bagian putihnya saja
- 1/2 sendok teh jintan
- 1 ruas lengkuas, iris-iris

Cara membuat:
Siangi ikan, buang kepala, duri dan kulitnya. Masukkan daging ikan dan semua bumbu yang dihaluskan ke dalam blender. Proses hingga halus.

Tuangkan daging ikan ke dalam mangkuk, tambahkan cumi-cumi yang dicincang, kelapa parut, tepung tapioka, garam, gula, dan kaldu bubuk. Aduk rata dan cicipi rasanya.

Isikan sekitar 1 sendok makan adonan ke dalam salah satu pelepah daun kelapa, tutup dengan daun kelapa lainnya sehingga adonan ikan berada di dalam daun. Semat kedua ujungnya dengan steples.

Bakar otak-otak diatas bara atau pemanggang kawat yang diletakkan di atas kompor hingga permukaan daun kecoklatan dan otak-otak matang. Angkat dan sajikan

Related Posts:

  • LOAF BREAD (WATER ROUX METHOD) Loaf Bread (Water Roux Method) Bahan Water Roux/ Tangzhong Starter : - 100 gr tepung terigu protein tinggi - 500 ml air Bahan roti(A) : - 240 gr water roux starter - 220 ml air/susu cair (aku pake susu cair) - 110 gr g… Read More
  • BIKANG DOANG Bikang Doang Bahan :- tepung terigu- wortel serut - kol iris halus - toge, siangi - daun bawang, iris halus- telur- air- udang ukuran sedang, buang kepala lalu beri sedikit garam Bumbu halus :- bawang merah - bawang putih… Read More
  • POFFERTJES Poffertjes Bahan : - 200 gram tepung terigu protein sedang - 1 sendok teh ragi instan - 30 gram gula pasir (harus ditambah dikit, kurang manis)- 1/4 sendok teh garam - 2 butir telur ayam, dikocok lepas- 300 ml susu ca… Read More
  • SONGKOLO BAGADANG Songkolo Bagadang Bahan serundeng :- kelapa setengah tua, kupas kulit lalu parut - lengkuas, geprek- sereh, geprek- 1 sdt air asam- gula merah - garamBumbu halus :- cabe merah besar- bawang merah- bawang putih- ketumbar- … Read More
  • BOLU GULUNG BLUEBERRY Bolu Gulung Blueberry Bahan :- 10 kuning telur- 1 putih telur- 90 gr gula pasir- 50 gr terigu- 15 gr maizena- 50 gr margarin + 50 gr salted butter (lelehkan)- 1/2 sdt vanili bubuk- 1 sdm susu kental manis- pasta cokelatF… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,524

Popular Posts

Blog Archive