Rabu, 25 Mei 2016

Resep Rujak Manis

Sebagian besar orang Indonesia paling suka dengan makanan yang pedas, berbumbu, dan asam manis. Tak heran jika salah satu menu yang paling populer adalah rujak manis. Siang-siang terik menikmati rujak manis, hmm... membayangkannya saja sudah bikin ngiler.
Berikut ini ada resep rujak manis yang dilansir dari dailycookingquest.com.Waktu yang Anda butuhkan untuk membuatnya hanya sekitar 30 menit saja. Oh iya , Anda juga bisa menambahkan berbagai macam buah lain sesuai selera.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat saus rujak manis:
100 gram gula jawa yang disisir halus
15 gram asam jawa
6 buah cabai (atau sesuai selera)
1/4 sdt terasi (bila suka)
1/4 sdt garam
Buah-buahan yang sangat pas untuk dibuat rujak antara lain:
Bengkoang
Belimbing
Mentimun
Jambu air
Nanas
Kedondong
Mangga
Pepaya yang belum matang sepenuhnya
Cara Membuat:
1. Campurkan semua bahan pembuat saus jadi satu, lalu masukkan ke dalam blender.
2. Alternatif lain dalam membuat saus adalah dengan mengulek semua bahan jadi satu.
3. Jika saus sudah tercampur rata, sajikan di mangkok terpisah.
4. Potong semua buah.
5. Rujak manis siap disajikan dan disantap bersama.

Resep Lemonade Jahe

Minuman ini tidak rumit dibuat. Minuman ini juga akan menghangatkan suasana saat Anda sedang berkumpul bersama keluarga atau orang terdekat. Tak hanya itu saja, minuman ini juga menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan Anda. Simak resep dan juga tutorialnya di sini ya Ladies.

Bahan:
  • 4 sdm gula
  • sari 4 buah lemon
  • 2 sdm sari jahe
  • sedikit garam
  • daun mint secukupnya

Cara Membuat:
  1. Campurkan gula, sari lemon, sari jahe dan juga garam dengan 3 gelas air dingin dalam blender.
  2. Tambahkan es batu dan dan haluskan sampai lembut.
  3. Tambahkan air untuk mendapatkan tekstur yang Anda inginkan.
  4. Hiasi dengan daun mint dan sajikan.

Selamat mencoba ya Ladies.

Resep Minuman Tango Pepaya Melon

Sesaat lagi bulan Ramadan akan segera datang. Sajikan menu pembuka puasa yang akan menghilangkan dahaga setelah seharian penuh menahan haus dan juga lapar. Minuman yang satu ini akan segera menyegarkan tubuh Anda dan juga keluarga. Ayo simak resep tango pepaya dan juga melon ini seperti yang telah dilansir oleh healthmeup.com berikut ini.

Bahan:
  • 500 gram pepaya
  • 300 gram melon
  • 250 gram es batu
  • 1/2 sdt sari lemon

Cara Membuat:
  1. Kupas dan bersihkan buah pepaya dan melon dari bijinya.
  2. Siapkan blender dan masukkan semua bahan ke dalamnya.
  3. Haluskan selama kurang lebih 3 menit.
  4. Tuangkan tango ke dalam gelas dan sajikan dalam keadaan dingin.
Anda bisa menyiapkan tango ini beberapa menit sebelum jam berbuka puasa. Setelah itu hidangkan minuman segar ini sebelum keluarga menunaikan shalat dan makan makanan utama. Selamat mencoba ya Ladies.

Resep Coklat Fudge

Saat lebaran, makanan manis pasti menjadi sasaran utama bagi anak-anak kecil. Kali ini team Vemale akan mencoba memberikan bocoran resep coklat fudge yang akan sangat digemari oleh semua kalangan. Anda bisa berkreasi dan juga menambahkan buah atau kacang sesuai dengan selera Anda pada coklat ini. Simak bahan dan juga step pembuatannya di sini ya Ladies.
Bahan:
  • 1 kaleng susu kental manis
  • 50 gram butter
  • 350 coklat batangan
Cara membuat:
  1. Siapkan loyang, lapisi dengan kertas anti lengket.
  2. Dalam mangkuk anti panas masukkan butter dan juga susu dan panaskan dalam microwave selama 2 menit.
  3. Angkat dan tambahkan coklat batangan.
  4. Aduk sampai coklat tersebut meleleh.
  5. Tuangkan adonan dalam loyang dan dinginkan selama 2-4 jam.
  6. potong dalam ukuran yang Anda inginkan.
Anda bisa juga menambahkan potongan buah kering, kismis atau bahkan kacang-kacangan untuk menambah rasa. Selamat memasak dear Ladies.

Resep Mie Goreng Ikan Bok Choy

Resep yang satu ini akan cocok dijadikan santapan saat berbuka puasa. Tak hanya lezat dan sehat resep yang satu ini sangat praktis dan cepat untuk disajikan. Bahannya juga mudah didapat. Ingin tahu seperti apa resepnya? Simak di sini yuk Ladies.

Bahan:
  • 450 gram mie
  • 2 sdt minyak wijen
  • 1 sdm minyak wijen untuk ikan
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdm jahe parut
  • 1 buah bawang bombay, kupas dan cincang
  • 500 gram ikan tanpa tulang (fillet ikan)
  • 4 Bok Choy, potong dan bersihkan
  • 100 ml saus tiram
  • sari dari 1/2 buah lemon
  • 1 sdm kecap asin

Cara Memasak:
  1. Siram mie dengan air panas dan tunggu sampai kurang lebih 5 menit.
  2. Angkat dan tiriskan.
  3. Siapkan penggorengan dan panaskan dengan api besar.
  4. Masukkan 2 sdt minyak dan tambahkan bawang putih, jahe dan bawang bombay, masak selama kurang lebih satu menit sampai wangi.
  5. Tambahkan 1 sdm minyak wijen dan masukkan ikan, masak selama kurang lebih 5 menit.
  6. Tambahkan kecap asin dan aduk-aduk.
  7. Masukkan Bok Choy, saus tiram dan juga mie.
  8. Aduk sampai rata dan terakhir tambahkan sari lemon.
  9. Sajikan dalam keadaan panas.

Selamat mencoba Ladies. Happy cooking. 

Resep Smoothie Pisang Almond

 Saat bulan Ramadan seperti ini akan sangat spesial jika Anda menyajikan sesuatu yang segar dan lezat seperti smoothie yang satu ini. Smoothie pisang almond ini akan menjadi pilihan yang sangat oke untuk berbuka puasa. Rasanya yang manis akan segera mengisi kembali tenaga yang hilang karena sudah seharian berpuasa. Ayo intip resepnya di sini ya Ladies.

Bahan:
  • 2 sdm almond bubuk
  • 2 gelas susu dingin
  • 1/4 sdt kayu manis bubuk
  • es batu secukupnya
  • 1 sdm madu
  • 1/2 buah pisang matang

Cara Membuat:
  1. Siapkan blender yang sudah bersih.
  2. Masukkan almond bubuk dan pisang. Haluskan sampai benar-benar lembut.
  3. Tambahkan semua bahan yang lain ke dalam blender.
  4. Haluskan sampai semuanya benar-benar tercampur rata.
  5. Hidangan dalam keadaan dingin.
  6. Voila, smoothie pisang almond siap dinikmati.

Jika Anda kesulitan menemukan almond bubuk Anda bisa membuatnya sendiri. Caranya mudah, haluskan saja 100 gram kacang almond sampai benar-benar halus. Selamat mencoba Ladies.

Resep Sup Sayur Sehat

 Kesehatan kita juga tergantung dari makanan yang kita konsumsi. Jika kita bisa mengonsumsi makanan yang menyehatkan, maka peluang kita untuk mendapatkan tubuh yang sehat juga akan semakin meningkat. Berikut ini adalah resep sayur sehat yang bisa Anda buat di rumah dan bisa langsung dinikmati oleh seluruh anggota keluarga Anda.

Waktu persiapan: 40 menit
Waktu memasak: 45 menit
Level: menengah

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan:
4 sdm minyak zaitun (olive oil)
3 batang bawang daun yang dipotong-potong
2 sdm bawang putih cincang
garam
2 buah wortel yang dikupas dan dipotong bulat-bulat
2 buah kentang yang dikupas dan dipotong dadu
2 cangkir buncis yang dipotong dengan panjang 2 cm
1.800 cc kaldu ayam
2 buah jagung pipilan
1/2 sdt lada hitam
1/4 cangkir daun peterseli cincang
1 hingga 2 sdt air perasan jeruk lemon

Cara Memasak:
1. Panaskan minyak zaitun di panci dengan api sedang.
2. Masukkan daun bawang, bawang putih, dan sejumput garam.
3. Tumis hingga berbau harum.
4. Masukkan kentang, wortel, dan buncis.
5. Masak 4-5 menit sambil diaduk-aduk.
6. Masukkan kaldu ayam.
7. Naikkan api dan biarkan hingga mendidih.
8. Kecilkan api, dan masukkan tomat, pipilan jagung, dan lada.
9. Tutup panci dan biarkan sayuran matang, kurang lebih 25 menit.
10. Matikan api.
11. Tambahkan daun peterseli dan perasan jeruk lemon.
12. Jika masih kurang terasa asin, tambahkan garam.
13. Sup sayur sehat siap dihidangkan.

Happy cooking, Ladies!

Resep Okonomiyaki 20 Menit

Jepang memang memiliki berbagai macam makanan khas dan unik. Salah satunya adalah okomiyaki. Secara umum, okonomiyaki ini seperti omelet tetapi diberi berbagai macam bahan lain seperti sayuran, daging, dan pastinya saus yang lezat. Tak perlu pergi ke restoran Jepang atau jauh-jauh pergi ke Jepang untuk bisa mencicipi okonomiyaki. Anda pun bisa membuatnya sendiri di rumah.
Waktu persiapan: 5 menit
Waktu memasak: 15 menit
Bahan-Bahan yang Dibutuhkan:
400 gram kol
60 gram bawang daun yang dirajang halus
10 gram katsuobushi (makanan awetan berbahan baku ikan cakalang yang bentuknya seperti serutan kayu)
140 gram tepung terigu
280 gram nagaimo (sejenis umbi gunung asli Jepang) yang dikupas dan diparut kasar
2 butir telur
½ gelas air putih dingin
Potongan daging
Saus okomiyaki
Mayonnaise
Aonori (salah satu jenis nori yang terbuat dari ganggang laut)
Katsuoboshi
Benishoga (asinan jahe berwarna merah)
Cara Membuat:
1. Cuci bersih kol dan rajang halus.
2. Di mangkok besar, masukkan kol yang sudah dirajang, bawang daun, katsuobushi, dan tepung terigu.
3. Campur semua bahan merata.
4. Kupas nagaimo dan parut, lalu  masukkan di mangkok yang terpisah.
5. Masukkan telur dan air putih ke dalam mangkok yang berisi nagaimo, kocok merata.
6. Campurkan kocokan telur ke dalam mangkok besar pertama.
7. Aduk merata, jangan sampai tepung masih terlihat kasar.
8. Siapkan wajan dengan minyak sayur yang sudah dipanaskan.
9. Masukkan potongan daging.
10. Masukkan adonan, tekan-tekan hingga merata.
11. Tutup wajan hingga bagian bawah adonan matang (sekitar 7 menit).
12. Balik okonomiyaki dan masak hingga semua bagian matang dengan warna cokelat keemasan yang rata.
13. Jika sudah masak, hidangkan di atas piring dengan saus , mayonnaise, aonori, katsuobushi, dan benishoga.
Happy cooking, Ladies!

Resep Jelly Vanilla Almond Bebas Gula

Salah satu menu pilihan untuk berbuka puasa adalah puding atau jelly. Dengan tekstur yang lembut dan sensasi menyegarkan puding atau jelly ini akan mengembalikan energi yang hilang setelah seharian berpuasa. Kali ini Vemale akan mencoba menghadirkan menu jelly yang tidak hanya lezat namun juga sangat sehat karena bebas gula. Seperti apa cara membuatnya, simak di sini ya Ladies.

Bahan-bahan:
  • 25 gram agar-agar
  • 30 gram almond bubuk
  • 500 ml susu
  • 1 sdm essence vanila
  • 1 sdm stevia cair

Cara Pembuatan:
  1. Rebus agar-agar dengan 300 ml air sampai mendidih.
  2. Tambahkan bubuk almond, susu, essence vanila dan juga stevia cair.
  3. Aduk dengan cepat sampai semuanya rata dan juga halus.
  4. Tuangkan dalam cetakan.
  5. Dinginkan dalam lemari es.
  6. Hidangkan dan tambahkan buah-buahan sesuai selera.

Mudah sekali bukan? Menu ini akan segera menjadi favorit Anda dan keluarga. Jelly ini sangat baik dimakan setiap hari karena mengandung serat yang akan memperlancar pencernaan. Selamat mencoba.

Resep Tahu Isi Daging Super Kriuk

Camilan apa yang paling populer di Indonesia? Ya, jawabannya adalah gorengan. Gorengan menjadi makanan favorit hampir semua penduduk Indonesia dan dijual di mana-mana. Jika Anda khawatir dengan kualitas minyak atau bahan-bahan yang dibuat dalam gorengan yang dijajakan di jalanan, buat saja sendiri. Berikut ini adalah resep tahu isi daging super kriuk yang dilansir dari sbs.com.au.
Waktu Persiapan: 15 menit
Waktu Memasak: 20 menit
Tingkat Kesulitan: Menengah
Bahan untuk Isi Tahu:1 sdm peanut oil (minyak goreng yang dibuat dari kacang tanah)
3 butir bawang merah yang dirajang halus
3 siung bawang putih yang dirajang halus
1 sdt jahe parut
150 gram daging cincang
1 buah wortel parut
50 gram kecambah
2 batang bawang daun yang dipotong-potong
1 sdm kecap manis
garam dan merica secukupnya
18 buah tahu
Minyak sayur untuk menggoreng

Bahan untuk Kulit Tahu:
250 gram tepung terigu
50 gram tepung beras
2 sdm tepung jagung
2 butir telur yang dikocok lepas
garam dan merica secukupnya
Cara Membuat:1. Panaskan peanut oil dengan api sedang.
2. Tumis bawang merah, bawang putih, dan jahe selama 2 menit.
3. Masukkan daging cincang, masak hingga berubah warna.
4. Masukkan wortel, masak selama 1 menit.
5. Tambahkan kecambah dan bawang daun, masak selama 1 menit.
6. Tambahkan kecap manis, lalu biarkan dingin selama 10 menit.
7. Untuk bahan kulit tahu, campurkan semua bahan di mangkok..
8. Potong tahu di bagian tengah, masukkan bahan isi tahu.
9. Celupkan tahu yang sudah diisi di mangkok kulit tahu.
10. Panaskan minyak goreng.
11. Goreng tahu isi hingga cokelat keemasan.
12. Tahu siap disajikan dengan cabe rawti dan segelas teh hangat.
Selamat memasak!

Camilan Sehat ala Vemale: Pizza Jagung Manis

Selepas melaksanakan ibadah tarawih ada baiknya untuk mengobrol bersama keluarga. Saat bersama keluarga ini akan terasa lebih lengkap jika ada camilan yang lezat dan juga sehat seperti pizza jagung manis ini. Simak resep dan juga tutorialnya hanya di halaman ini ya Ladies.

Bahan:
  • 2 adonan pizza sedang
  • 250 gram saus pizza
  • 200 gram keju mozarella
  • 1 sdm minyak zaitun

Topping Pizza:
  • 350 gram jagung manis rebus
  • 250 gram baby corn rebus (potong-potong)
  • garam secukupnya

Cara Membuat:
  1. Panaskan minyak zaitun di atas penggorengan anti lengket dan letakkan adonan pizza di atasnya.
  2. Oleskan saus tomat di atas pizza sampai rata.
  3. Tambahkan jagung dan juga baby corn di atas pizza sampai merata.
  4. Taburkan sedikit garam.
  5. Tambahkan keju mozarella di atasnya.
  6. Masak dan tutup dengan tutup kaca selama kurang lebih 10-12 menit di atas api kecil.
  7. Hidangkan dalam keadaan panas.

Mudah sekali kan Ladies? Anda tak perlu repot-repot membuat camilan yang membutuhkan waktu lama untuk memasaknya. Pizza ini begitu praktis dan cepat namun tak kalah lezat dengan pizza yang biasa dijual di pasaran.

Resep Spaghetti Panggang

Spaghetti pada umumnya disajikan dalam bentuk rebusan. Namun kali ini Vemale akan menghadirkan sebuah inovasi baru dalam mengolah spaghetti yaitu dipanggang. Walaupun begitu cara pembuatan dari resep ini sungguh mudah dan juga praktis, dan yang terpenting spaghetti panggang ini akan menjadi favorit dari seluruh anggota keluarga Anda.

Bahan:
  • 500 gram spaghetti, masak dan tiriskan
  • 450 gram daging cincang
  • 2 sdm saus Worcestershire
  • 2 sdm gula merah
  • 250 gram saus spaghetti
  • 100 ml air
  • 1 sdt cuka
  • garam dan merica secukupnya

Cara Membuat:
  1. Panaskan oven dengan panas 180 derajat Celcius.
  2. Dalam penggorengan besar masak daging cincang sampai matang dan tiriskan.
  3. Dalam sebuah wadah besar masukkan spaghetti dan juga daging, aduk hingga keduanya tercampur rata.
  4. Masukkan dalam loyang dan tuangkan bahan yang lain di atasnya. Panggang selama kurang lebih 45 menit.
  5. Anda juga bisa menambahkan taburan keju mozarella di atasnya agar lebih kaya rasa.

Selamat mencoba dear Ladies.

Resep Sandwich Nutella Pisang Goreng

Sandwich adalah salah satu makanan yang praktis disajikan. Tidak perlu banyak bahan dan juga waktu, hanya dalam sekejap saja Anda bisa menyiapkan menu ini untuk seluruh anggota keluarga Anda. Kali ini Vemale akan menyajikan sebuah resep sandwich yang unik namun tetap akan bisa memanjakan lidah Anda. Check this out Ladies.
Bahan:
  • 10 lembar roti tawar
  • 20 sdm Nutella
  • 10 buah pisang, kupas dan potong-potong
  • 10 sdm butter
Cara Memasak:
  1. Oleskan satu sendok penuh Nutella di setiap sisi dari roti.
  2. Letakkan pisang di atas roti.
  3. Tutup dengan lapisan roti yang lain.
  4. Panaskan penggorengan anti lengket dan lelehkan butter sedikit.
  5. Masukkan sandwich dalam penggorengan.
  6. Goreng sampai berwarna kecoklatan.
  7. Balik dan masak sampai matang.
  8. Voila, sandwich Nutella pisang goreng Anda siap disajikan.
Mudah sekali kan Ladies. Anda bisa juga menyiapkan menu ini secara mendadak karena bahan-bahannya juga mudah untuk didapatkan.

Resep Stik Keju Panggang

Buat Anda penggemar keju, wajib coba resep yang satu ini: stik keju panggang. Stik keju ini sepintas mirip dengan kastengel dan pasti bikin Anda ketagihan. Cocok juga untuk dijadikan kue lebaran lho!

Waktu Persiapan: 30 menit
Waktu Memasak: 20 menit

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan:
250 gram keju ricotta
200 gram yogurt tawar
1 kuning telur
200 gram margarin atau mentega
1/2 sdt garam
1 sdt ragi instan
500 gram tepung terigu serba guna
keju parmesan parut1 butir telur untuk olesan

Cara Membuat:
1. Campurkan ragi, yogur, keju ricotta, margarin atau mentega cair, garam, dan kuning telur dalam mangkok besar.
2. Anda bisa mengaduk secara manual atau dengan menggunakan mixer.
3. Masukkan ke dalam lemari pendingin selama satu malam.
4. Campurkan tepung terigu dan uleni.
5. Potong menjadi ukuran stik dengan tebal 0,5 centimeter.
6. Olesi permukaannya dengan telur, lalu taburi dengan keju parmesan parut.
7. Panggang di oven selama 20 menit atau hingga berubah warna jadi cokelat keemasan.

Caranya sangat mudah bukan? Selamat mencoba sendiri di rumah!

Resep Iga Kambing Bakar Spesial

Hidangan spesial dengan daging kambing sangat cocok dihadirkan dalam saat-saat spesial seperti hari raya atau acara khusus lainnya. Iga kambing bakar ini dapat menjadi menu favorit yang dapat Anda pilih. 
Bahan:
  • 400 gram,Iga  kambing bersihkan
  • 1/4 buah Nanas, parut
  • 25 ml Kecap manis
  • 100 gram Margarin
Bumbu halus:
  • 4 siung Bawang putih
  • 3 butir Bawang merah
  • 2 buah Cabai merah 
  • Garam, secukupnya
  • 1/2 sdt Gula pasir
  • 1/2 sdt  Ketumbar, sangrai
  • 1/2 sdt Merica, sangrai
Cara membuat:
  1. Campur iga kambing, bumbu halus, parutan nanas, dan kecap. Aduk rata. Diamkan campuran iga selama kurang lebih 35 menit agar bumbu meresap.
  2. Panggang iga di atas panggangan sambil diolesi dengan margarin dan sisa bumbu hingga matang dan kecokelatan. Angkat (Balik sesekali agar kematangan merata)
  3. Sajikan iga panggang bersama nasi putih, sambal kecap, dan sayur lalapan.
Selamat mencoba..

Resep Racikan Kopi Super Creamy

Tiada yang bisa mengalahkan kenikmatan meminum segelas kopi di sore menjelang malam hari. Kopi yang nikmat juga bisa menjadi teman ngobrol bersama keluarga atau kerabat dekat saat sedang bersantai. Selain itu jika menginginkan suntikan tenaga lebih Anda bisa juga meminumnya di pagi hari sebelum beraktivitas. Kali ini Vemale akan mencoba menghadirkan sebuah racikan kopi yang sangat creamy dan juga lezat hanya untuk Anda.

Bahan:
  • 250 ml susu skim
  • 2 sdm kopi bubuk
  • bubuk coklat secukupnya
  • gula merah secukupnya
  • 1/2 sdm ekstrak vanila
  • kayu manis secukupnya
  • whipped cream (opsional)

Cara Membuat:
  1. Siapkan semua bahan.
  2. Campur susu, kopi, bubuk coklat dan gula lalu rebus sampai mendidih.
  3. Aduk terus agar tidak gosong.
  4. Setelah mendidih, angkat dan tambahkan ekstrak vanila.
  5. Hiasi dengan whipped cream dan juga kayu manis.
  6. Kopi super lezat dan creamy Anda siap dinikmati.

Mudah sekali kan Ladies? Anda bisa membuatnya kapan saja dan resep yang satu ini sangat praktis. Dengan alat dapur biasa Anda bisa membuat kopi berkualitas layaknya cafe. 

Resep Cake Rice Cooker

Anda pasti bertanya-tanya mengapa nama dari resep ini adalah cake rice cooker? Ini karena proses memasaknya menggunakan rice cooker. Jadi Anda tidak perlu repot-repot menggunakan oven atau alat yang lain. Selain itu bahannya juga sangat mudah didapat dan praktis. Intip caranya di halaman ini ya Ladies.

Bahan:
  • 300 gram tepung self-raising
  • 2 sdm gula putih
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 375 ml susu
Cara Memasak:

  1. Siapkan mangkuk dan masukkan tepung, gula dan juga telur.
  2. Aduk semuanya dan masukkan susu sedikit demi sedikit.
  3. Masukkan adonan kue ke dalam mangkuk rice cooker dan masak kue tersebut dalam rice cooker.
  4. Masak selama kurang lebih 20-25 menit sampai kue matang dan permukaannya kering.
  5. Potong dan hidangkan dengan sirup maple atau es krim.

Mudah sekali kan Ladies? Happy cooking. Kue dengan bahan dan juga alat sederhana ini akan segera menjadi favorit karena praktis dan tidak memakan banyak waktu dalam membuatnya. Selamat mencoba.

Resep Sup Labu Jahe

Di cuaca yang dingin di malam hari sup yang satu ini akan sangat pas untuk disantap. Sup ini akan menghangatkan tubuh Anda dan keluarga dari dalam. Tak hanya itu semua kandungan dalam sup ini sangat baik bagi tubuh. Simak resep dan juga cara membuatnya hanya di sini ya Ladies.
Bahan:
  • 1 sdm minyak zaitun
  • 1 bawang bombay
  • 1 kg labu
  • 2 siung bawang putih
  • 750 ml kaldu
  • 1 sdm jahe parut
Cara Membuat:
  1. Kupas dan bersihkan labu lalu potong dadu.
  2. Geprek bawang putih dan kupas serta potong-potong bawang bombay.
  3. Panaskan penggorengan dan tambahkan minyak goreng, tumis bawang sampai berbau harum.
  4. Masukkan labu dan masak selama beberapa menit sampai matang.
  5. Tambahkan kaldu dan jahe dalam penggorengan.
  6. Tunggu sampai mendidih dan tutup selama kurang lebih 25 menit.
  7. Dengan menggunakan sendok besar haluskan labu sampai hancur dan aduk sampai rata.
  8. Voila, sup labu jahe siap dinikmati anggota keluarga.
Happy cooking ya Ladies.

Resep Cake Wortel Super Sehat

Jika Anda bisa menikmati kue yang super lezat sekaligus menjaga kesehatan mengapa tidak segera mencobanya? Kali ini Vemale akan mencoba untuk memberikan sebuah resep kue yang berbahan dasar wortel yang kaya akan serat dan juga vitamin. Ingin menikmati kelezatan namun tidak mengkhawatirkan kesehatan? Di sini jawabannya.

Bahan:
  • 500 gram wortel parut
  • 350 gram tepung gandum
  • 1 sdt kayu manis bubuk
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1/2 sdt baking powder
  • 200 gram mentega
  • 200 gram gula merah parut
  • 250 ml madu

Cara Memasak:
  1. Ayak tepung gandum, kayu manis bubuk, pala dan juga baking powder secara bersama-sama.
  2. Masukkan mentega, gula merah dan madu dalam wajan anti lengket dan aduk terus di atas panas api yang kecil selama kurang lebih 2 menit.
  3. Dalam sebuah mangkuk campurkan adonan mentega dan juga tepung lalu masukkan parutan wortel ke dalamnya.
  4. Aduk sampai rata dengan spatula.
  5. Olesi loyang dengan mentega cair dan taburi dengan tepung gandum.
  6. Tuangkan adonan kue ke dalam loyang tersebut,
  7. Panaskan oven dengan panas 180 derajat Celcius dan panggang adonan tersebut selama kurang lebih 1 jam.
  8. Angkat dan dinginkan.
  9. Potong-potong dan kue siap disajikan.

Begitu banyak alternatif untuk makan enak namun tetap sehat. Selamat mencoba dan segera rasakan manfaatnya ya Ladies. Happy cooking and eating.

Dada Ayam Panggang Tanpa Tulang Tabur Parmesan

Bagi penggemar daging ayam, sensasi makan ayam tanpa tulang adalah kepuasan tersendiri. Rasa daging ayam berbumbu yang gurih pasti enak sekali disantap sendiri atau dimakan dengan nasi hangat. 
Nah, kali ini ada resep daging ayam tanpa tulang yang dipanggang dengan bumbu sederhana, namun bisa Anda nikmati keunikan rasa keju parmesannya. Membuatnya juga sangat mudah. Yuk cobain di rumah. 
Bahan: 
3/4 kg daging dada ayam tanpa tulang
garam, merica dan bawang putih bubuk secukupnya
4-6 sdm keju parmesan
2 sdm oregano
200 gram bumbu pasta siap pakai
105 gram tepung gandum
2 sdm minyak zaitun atau butter
Cara Membuat
1. Cuci dan bersihkan daging ayam, potong-potong dengan ukuran sedang. 
2. Bumbui permukaan daging dengan garam, merica dan bawang putih bubuk. Taburi dengan tepung dan buat coating tipis saja. 
3. Panaskan wajan dengan api sedang dan lelehkan butter atau minyak zaitun (Anda juga bisa mengganti dengan minyak sayur). Setelah cukup panas, masukkan daging ayam satu per satu. Masak hingga warnanya kuning keemasan di kedua sisi. Kemudian angkat dan tiriskan. 
4. Panaskan pemanggang ayam dengan suhu tinggi. Letakkan ayam pada alumunium foil dengan dioles bumbu pasta dan taburan parmesan di atasnya. Panggang hingga keju meleleh. Angkat, taburi dengan oregano. 
Selesai. kini Anda bisa sajikan menu daging ayam panggang gurih dan cheesy ini bagi keluarga. Selamat mencoba. 

Resep Chocolate Eclairs

Chocolate eclairs adalah makanan asal negara Perancis yang berbentuk pastry dan diisi dengan krim serta dihiasi dengan topping coklat. Kue ini akan sangat cocok dijadikan kudapan bagi anak-anak Anda. Selain itu bahannya juga sangat mudah didapatkan. Coba bikin sendiri yuk Ladies...

Bahan Filling Pastry:
  • 450 ml susu cair
  • 1 sdt ekstrak vanila
  • 3 butir kuning telur
  • 200 gram gula bubuk
  • 20 gram tepung
  • 2 sdm tepung maizena

Bahan Icing:
  • 250 gram gula icing
  • 2 sdt coklat
  • 3 sdm air panas

Bahan Pastry:
  • Tepung pastry siap saji

Cara Memasak:
  1. Siapkan bahan pastry dan aduk hingga rata dengan menggunakan mixer.
  2. Panaskan oven dengan suhu 220 derajat Celcius.
  3. Siapkan 2 loyang dan beri alas.
  4. Isi piping bag dengan adonan pastry, tekan piping bag dan bentuk pastry di atas loyang.
  5. Olesi dengan menggunakan telur sebelum dipanggang.
  6. Masak selama 10 menit dan setelah itu turunkan panas oven menjadi 200 derajat Celcius dan masak lagi selama kurang lebih 20 menit.
  7. Angkat dan tunggu dingin.
  8. Selagi menanti pastry dingin, buatlah krim filling.
  9. Campur gula dan kuning telur dalam sebuah mangkuk, sedikit demi sedikit tambahkan  tepung maizena, tepung terigu dan aduk hingga menjadi pasta yang halus.
  10. Dalam sebuah penggorengan campur susu dan vanila dan masak dengan panas sedang sampai mendidih.
  11. Angkat dan sedikit demi sedikit masukkan adonan telur tadi dan aduk terus agar tidak menggumpal.
  12. Masak kembali di atas kompor sampai mendidih sambil terus diaduk.
  13. Angkat dan dinginkan.
  14. Setelah itu masukkan filling ke dalam pastry dengan menggunakan piping bag.
  15. Buat icing coklat dengan mencampurkan semua bahan icing dan masak hingga menjadi coklat cair.
  16. Celupkan eclairs ke dalam coklat dan voila, eclairs coklat Anda siap dihidangkan.

Happy cooking Ladies. 

Resep Teh Detox Untuk Segarkan Hari-Hari Anda

Secangkir teh detox hangat akan segera mengembalikan energi dan juga semangat yang sudah terkuras seharian penuh Ladies. Sebuah resep teh detox akan Vemale hadirkan bagi Anda kali ini. Teh ini tak hanya akan menyegarkan tubuh Anda namun juga akan membantu detoksifikasi dalam tubuh Anda. Coba resep sehat ini dan Anda akan segera merasakan kehangatan dan juga kenyamanan pada tubuh Anda.

Bahan:
  • 150 gram jahe (rajang halus)
  • 1 1/4 sdt sari lemon
  • 1 1/4 sdt kayu manis bubuk
  • 100 gram serai (rajang halus)
  • 1 sdm daun basil
  • 2 sdm madu

Cara Membuat:
  1. Rebus 1 liter air dan masukkan semua bahan kecuali madu.
  2. Aduk sampai tercampur rata dan diamkan selama 3-4 menit.
  3. Saring dan tuangkan dalam 4 cangkir.
  4. Tambahkan madu dalam setiap cangkir dan aduk sampai rata.
  5. Sajikan dalam keadaan panas.

Mudah sekali bukan Ladies. Minuman ini akan sangat bermanfaat apabila dikonsumsi setiap hari secara rutin. Sehat dari dalam dan juga segar bagi tubuh Anda. Selamat mencoba.

Resep Saus Tomat Rumahan

Butuh alternatif saus tomat selain saus tomat botolan yang dijual di pasaran? Ingin saus tomat dengan cita rasa asli? Yuk, bikin saus tomat sendiri. Selain bisa mendapatkan cita rasa buah tomat asli, kesegaran dan bahan-bahannya bisa tetap terjaga dengan baik. Cara membuatnya juga sangat mudah dan simpel. 

Bahan-Bahan yang Diperlukan:
2 kilogram buah tomat
1/4 cangkir minyak zaitun
1 butir bawang bombay
2-3 siung bawang putih
1 wortel kecil
1 batang seledri
1/2 sdt garam atau sesuai selera
potongan daun basil
Cara Membuat
1. Panaskan air hingga mendidih.
2. Bentuk 'X' di permukaan bawah tomat.
3. Masukkan tomat ke dalam air mendidih selama 10-30 detik.
4. Angkat, masukkan ke dalam air dingin atau air es.
5. Kupas buah tomat.
6. Potong buah tomat kecil-kecil.
7. Anda bisa juga menghilangkan biji-biji tomatnya.
8. Cincang bawang bombay, bawang putih, wortel, dan seledri, lalu tumis dengan minyak zaitun.
9. Masukkan potongan buah tomat ke dalam tumisan.
10. Didihkan dengan api kecil sambil diaduk-aduk rata*.
11. Tambahkan garam sesuai selera.
12. Anda bisa menyajikan saus tomat dengan cincangan daun basil.
Biasanya butuh waktu 30 menit untuk mendapatkan saus tomat dengan kekentalan yang cukup. Tetapi jika Anda ingin mendapatkan saus tomat dengan rasa yang lebih karamel dan tekstur lebih lembut, Anda butuh waktu 45 menit untuk mendidihkannya. Tapi ini semua tergantung dengan besar kecilnya api yang Anda gunakan dan kualitas tomat.

Resep Sayur Lodeh

Masak apa ya hari ini? Gimana kalau masak sayur lodeh saja? Sayur lodeh adalah salah satu menu yang paling populer di Indonesia dan sangat disukai oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Dan, sekarang saatnya untuk memasak menu sayur lodeh buatan Anda sendiri.

Waktu persiapan: 15 menit
Waktu memasak: 15 menit
Untuk empat porsi.

Bahan-Bahan:
1/4 butir kol yang dirajang
1 buah labu siam yang dipotong seukuran batang korek api (cuci dahulu dengan air garam)
1 buah wortel yang dipotong seukuran batang korek api
10-12 buncis potong menjadi dua
1 buah terong
1 gelas santan kelapa
2 gelas air
1/2 sdt ginger puree (bila suka)
1/2 sdt bubuk kunyit
saos ikan
minyak canola untuk menumis

Bahan untuk Bumbu Pasta:
8 udang kering
2 cabai merah yang dirajang
3 bawang merah yang dirajang
2 siung bawang putih
1-2 sdm air

Cara Membuat:
1. Hancurkan semua bumbu pasta dalam blender.
2. Campurkan air dan santan kelapa di mangkuk terpisah.
3. Panaskan minyak dengan api sedang.
4. Masukkan bumbu pasta yang sudah dihaluskan ke dalam minyak yang sudah panas.
5. Tumis selama 5-7 menit hingga harum.
6. Masukkan santan dan air, aduk perlahan hingga mendidih.
7. Masukkan ginger puree dan bubuk kunyit.
8. Kecilkan api, masukkan semua sayuran, aduk-aduk hingga mendidih selama 7-10 menit.
9. Beri saus ikan.
10. Sayur lodeh siap dihidangkan.

Selamat memasak!

Resep Sup Jagung Manis

Sup jagung manis bukan hanya menu yang menyehatkan namun juga berkhasiat untuk memerangi flu dan juga demam saat Anda sedang sakit. Sup ini sangat sehat dan cocok dinikmati saat cuaca sedang dingin. Kali ini Vemale akan mencoba menghadirkan sebuah resep sup jagung manis yang dijamin akan segera menghangatkan Anda. Come on try this recipe dear Ladies.

Bahan:
  • 1,5 liter kaldu sayuran
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1/4 sdt kecap
  • garam dan merica secukupnya
  • 150 gram jagung manis
  • 100 gram wortel, potong kecil-kecil dan rebus
  • 100 gram kacang polong, rebus
  • 2 sdm daun bawang, rajang halus

Cara Memasak:
  1. Campur tepung maizena dengan kaldu sayuran sedikit demi sedikit, aduk terus agar tidak menggumpal.
  2. Tambahkan kecap, garam dan juga merica.
  3. Setelah itu di dalam panci masukkan jagung manis, campuran kaldu dan aduk sampai rata, baru nyalakan kompor.
  4. Aduk terus sampai mendidih.
  5. Setelah mendidih masukkan bahan-bahan lain seperti wortel, dan kacang polong serta daun bawang dan masak selama beberapa menit.
  6. Matikan kompor dan cicipi.
  7. Tambahkan garam dan merica sesuai selera Anda.

Mudah sekali kan Ladies. Memasak sup jagung manis ini tidak memerlukan banyak waktu. Selain itu bahan-bahannya juga sangat mudah didapatkan. Selamat mencoba.

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive