Orange Butter Cake
Bahan :
- 195 gr terigu protein rendah
- 1 sdt baking powder
- 170 gr salted butter (aku, 100 gr butter +70 gr margarin)
- 150 + 50 gr gula halus
- 2 butir telur, pisahkan kuning dan putihnya
- 1 1/2 sdm parutan kulit jeruk
- 25 ml sirup jeruk concentrate + 50 ml air jeruk
Cara membuat :
- 195 gr terigu protein rendah
- 1 sdt baking powder
- 170 gr salted butter (aku, 100 gr butter +70 gr margarin)
- 150 + 50 gr gula halus
- 2 butir telur, pisahkan kuning dan putihnya
- 1 1/2 sdm parutan kulit jeruk
- 25 ml sirup jeruk concentrate + 50 ml air jeruk
Cara membuat :
- Panaskan oven 190C atau 375 F. Olesi loyang bulat diameter 20 cm atau loyang kotak 18cm dengan butter dan taburi tepung terigu.
- Kocok putih telur sampai berbusa, masukkan 50 gr gula sedikit demi sedikit dan kocok terus sampai jambul petruk/soft peak. Sisihkan.
- Dengan mixer kecepatan sedang, kocok butter, margarin dan sisa gula halus sampai pucat sekitar 2 menit. Tambahkan parutan kulit jeruk dan kuning telur satu persatu sambil dikocok.
- Turunkan kecepatan mixer jadi rendah. Masukkan tepung sambil dikocok hingga rata bergatian dengan air jeruk. Jangan over mix.
- Masukkan putih telur dalam 2 tahap sambil diaduk balik sampai adonan rata. Tuang ke loyang dan panggang selama sekitar 40 menit atau sampai ditusuk keluar dalam keadaan kering.
- Angkat. Biarkan dingin lalu potong potong.