Senin, 18 April 2016

Resep TAHU TELUR

Bahan / Bumbu :

Bahan untuk membuat tahu telur ini sangatlah mudah untuk di dapatkan, yaitu:
Tahu putih 250 gram dicuci dan dipotong sebesar dadu 1 cm
Telur ayam 5 butir
Tepung terigu 1 sendok makan
Air 50 ml
Bawang putih 2 siung dihaluskan
Garam ½ sendok teh
Daun kucai 3 batang diiris halus
Tauge 150 gram buang batangnya dan layukan dengan air panas
Bumbu sambal:
Minyak goreng 1 sendok makan
Bawang putih 2 siung diiris tipis
Cabe rawit 5 buah diiris halus
Garam 1 sendok teh
Udang petis 2 sendok makan
Kecap manis 10 sendok makan

Cara Membuat :

Telur yang sudah disiapkan di pecahkan dalam sebuah wadah kemudian dikocok lepas dengan menggunakan kocokan atau garpu. Tambahkan tepung terigu yang sudah dilarutkan dalam air dan masukkan tahu yang sudah diiris serta bawang putih. Campur semua bahan dan bagi adonan jadi 5 bagian.
Langkah yang kedua dalam resep tahu telur ini adalah menyiapkan wajan anti lengket kemudian panaskan dan olesi dengan minyak secukupnya. Adonan yang sudah dibagi menjadi 5 bagian dimasukkan satu persatu dan masak dengan api kecil. Setelah satu sisi matang balik dan matangkan sisi yang lainnya. Lakukan sampai semua adonan habis.
Adonan yang sudah dimasak disisihkan dan mulailah untuk membuat sambalnya. Tumis cabe dan bawang putih sampai setengah matang atau layu dan berbau harum. Haluskan keduanya dan campurkan semua bahan sambal yaitu garam, bawang putih, cabe, kecap dan petis. Aduk sampai rata.
Letakkan tahu telur yang sudah digoreng pada piring dengan tambahan sambal diatasnya. Kemudian beri taburan daun kucai dan juga bawang goreng. Tahu telur spesial siap dihidangkan.

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive