Sabtu, 18 Juni 2016

Pastel Mini isi Abon

Bahan kulit :
- 250 gr tepung terigu
- 1 butir telur ayam
- 50 gr margarin, lelehkan hingga mendidih
- 75 ml air (kurang lebih)
- garam secukupnya
- minyak untuk menggoreng

Bahan isi :
- abon ayam
Cara membuat :
  1. Campur terigu, garam. Aduk rata. Masukkan telur. Aduk asal rata.
  2. Tuang margarin panas lalu aduk menggunakan sendok. Adonan tidak akan licin tapi tidak apa-apa.
  3. Masukkan air sedikit-sedikit lalu aduk adonan menggunakan tangan hingga adonan menjadi gumpalan. Tidak perlu sampai kalis dan licin.
  4. Giling dengan gilingan mie mulai dari ketebalan yang paling tebal (kalo mesinku no 7) sambil sesekali ditaburi tepung agar tidak lengket.
  5. Lanjutkan menggiling hingga tipis (mesinku no 4). Cetak bulat kecil menggunakan cutter.
  6. Isi abon, lipat dua lalu pilin seperti pastel lalu letakkan dalam loyang bertabur terigu. Lakukan semua hingga adonan habis.
  7. Goreng dalam minyak panas sedang sampai garing. Angkat lalu tiriskan.
  8. Setelah dingin, simpan dalam wadah kedap udara.

Related Posts:

  • DURIAN PANCAKE Durian Pancake Bahan kulit : - 250 gr tepung terigu- 3 btr telur- 500 ml santan (Nia pakai santan instant dicampur air)- 1/2 sdt garam Bahan filling : - Whipped Cream Non Dairy - daging durianCara membuat : Kulit :… Read More
  • PROL TAPE KEJU Prol Tape Keju Bahan :- 300 tape singkong, haluskan- 75 gr gula pasir- 1/2 sdt garam- 3 butir telur, kocok lepas- 70 gr tepung protein sedang- 100 ml susu cair- 50 gr margarin, lelehkan- 1 kuning telur untuk olesan- 1/8 … Read More
  • LAPIS INDIA Lapis India Bahan :- 600 ml santan kanil- 300 gr gula merah, masak dengan 600 ml air dan daun pandan, saring- 2 bungkus tepung hunkwe warna putih- 1/2 kaleng susu kental manis- 8 butir telur, kocok lepas- 1/2 sdt garamCar… Read More
  • APPLE MUFFIN WITH CINNAMON STREUSEL Apple Muffin with Cinnamon Streusel Bahan A (ayak jadi satu, sisihkan) : - 250 gr tepung terigu- 1 sdt baking powder- 1/2 sdt baking soda- 1/2 sdt garam- 1 sdt bubuk kayu manisBahan B (kocok sampe lembut) :- 115 gr butter… Read More
  • CHEESE KLAPPERTAART Cheese Klappertaart Bahan A: - 1000 ml susu segar - 200 gr gula - 1 sdt vanili essence (aku pake yang bubuk) - 1/2 sdt garam - 100 ml krim kental - 250 cream cheese - 200 ml susu segar - 100 gr maizena (atau 50 gr maizen… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,909

Popular Posts

Blog Archive