Senin, 25 April 2016



Resep Perkedel Kentang Kornet Sederhana nan Lezat



Bahan-Bahan:

500 gram kentang
1 batang daun seledri
2 butir telur ayam
200 gram daging sapi cincang atau kornet
minyak goreng secukupnya
1/4 sdt pala bubuk
2 siung bawang putih
2 sdm bawang goreng
1/2 sdt lada
garam secukupnya
gula pasir secukupnya

Cara Membuat:

Kupas kentang, iris dan goreng sampai matang.
Tumbuk kentang sampai jadi lembut.
Haluskan pala, bawang putih, bawang goreng, lada, garam dan juga gula.
Siapkan mangkuk dan masukkan kentang halus, tambahkan 1 butir telur, daun seledri, daging dan bumbu yang sudah dihaluskan.
Aduk adonan perkedel sampai halus dan kalis.
Ambil 1 butir telur dan kocok serta tambahi dengan garam dan lada putih secukupnya untuk menambah rasa.
Panaskan minyak dalam penggorengan.
Bentuk perkedel jadi bulat atau sesuai selera.
Celupkan dalam telur dan goreng sampai matang dengan api sedang.
Angkat dan tiriskan.
Perkedel siap disajikan.

Selamat memasak Ladies.

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive