Senin, 25 April 2016

Resep Jamur Tiram Crispy Gurih Renyah


Bahan
  • 250 gram jamur tiram yang masih putih dan segar (suwir-suwir sesuai selera)
  • 50 gram tepung beras
  • 100 gram tepung tapioka 
  • 1 butir telur ayam 
  • 1 bungkus tepung bumbu instan
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bumbu Dihaluskan
  • 3 cm kunyit
  • 1/2 sdm ketumbar
  • Garam (secukupnya) 
  • 3 siung bawang putih

Cara Membuat
  1. Cuci jamur lalu peras hingga airnya asat (kering).
  2. Haluskan semua bumbu lalu campur telur yang sudah dikocok sebelumnya sampai rata. Campur bumbu yang diberi telur dengan jamur, campur sampai rata. Diamkan sebentar agar bumbu meresap ke dalam jamur. 
  3. Campur tepung beras, tepung tapioka dan tepung bumbu instan ke dalam sebuah wadah. 
  4. Masukkan jamur yang sudah di campur dengan bumbu ke dalam tepung lalu aduk rata. 
  5. Panaskan minyak dan goreng jamur hingga kering berwarna kuning kecokelatan. 
  6. Angkat jika sudah matang dan sajikan.

Itulah resep membuat jamur tiram crispy yang gurih renyah. Resep yang sangat mudah bukan? Sajian bisa dinikmati sebagai camilan atau bisa juga sebagai lauk. Untuk lauk, sajikan bersama nasi putih hangat, lalapan (daun selada dan mentimun) serta sambal tomat pedas. Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka.

Related Posts:

  • ES JELLY BIRU ES JELLY BIRU Bahan-bahan/bumbu-bumbu:1 sachet jelly rasa bluberi 125 gram gula pasir 900 ml air 1 kaleng (400 gram) lengkeng 400 gram nata de coco 1.600 ml minuman soda warna biru mis: (pepsi bir… Read More
  • ES CENDOL KUAH KINCA ES CENDOL KUAH KINCA Bahan:150 gram cendol 150 gram tape singkong, potong kotak150 gram nangka, potong-potong250 gram kolang kaling, rebus, iris-iris2 buah roti tawar, potong kotak500 gram es serut Bahan Kuah :5… Read More
  • ES KELAPA CAMPUR-CAMPUR ES KELAPA CAMPUR-CAMPUR Bahan-bahan/bumbu-bumbu:100 ml sirup cocopandan 500 gram es serut Bahan Pelengkap:100 gram kelapa degan, dikerok panjag100 gram bubble 100 gram cincau hitam, dipotong kotak kecil100 … Read More
  • ES CAMPUR ES CAMPUR Bahan:100 gram kelapa muda, kerok panjang100 gram buah naga, potong-potong100 gram stroberi, masing-masing potong 4 bagian150 gram daging sirsak 100 gram blewah, kerok panjang1 buah alpukat, kerok6 sendok m… Read More
  • STRAWBERRY SQUASH MINT STRAWBERRY SQUASH MINT Bahan :5 buah stroberi 2 sendok makan gula pasir 8 lembar daun mint 100 ml air 150 gram es serut 1 kaleng minuman bersoda manis  cara  membuat: Campur stroberi, d… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,484

Popular Posts

Blog Archive