DEVIL CAKE
Bahan Cake:
250 gram margarin
175 gram gula pasir halus
100 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
5 butir telur
225 gram tepung terigu protein sedang
1 1/4 sendok teh baking powder
35 gram cokelat bubuk dan 75 ml susu cair hangat, dilarutkan
Bahan Olesan:
100 gram butter cream
100 ml susu cair
300 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
250 gram margarin
175 gram gula pasir halus
100 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
5 butir telur
225 gram tepung terigu protein sedang
1 1/4 sendok teh baking powder
35 gram cokelat bubuk dan 75 ml susu cair hangat, dilarutkan
Bahan Olesan:
100 gram butter cream
100 ml susu cair
300 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
Cara Membuat Devil Cake:
- Cake, kocok margarin dan gula pasir halus sampai lembut. Masukkan cokelat masak pekat leleh. Kocok rata.
- Tambahkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan dikocok rata.
- Masukkan sisa tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan dikocok perlahan bergantian dengan larutan cokelat bubuk.
- Tuang ke dalam loyang diameter 24 cm tinggi 4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
- Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celcius 45 menit sampai matang.
- Olesan, panaskan susu cair. Masukkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai larut. Biarkan kental.
- Oleskan butter cream di seluruh permukaan cake. Oleskan cokelat tidak beraturan. Dinginkan.
Untuk 10 potong