Bahan-bahan / Bumbu-bumbu :
100 gram tepung terigu
100 gram gula halus
50 gram mentega cair
5 butir telur
½ sdm emulsifier
½ sdt vanili bubuk
Cara Membuat :
Siapkan loyang. Olesi margarin pada bagian permukaan dalamnya lalu taburi sedikit tepung terigu.
Campur gula halus, telur dan vanili lalu kocok sampai rata dan mengembang
Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil dikocok rata
Tambahkan margarin cair. Aduk sampai rata
Tuang adonan yang sudah jadi ke loyang
Masukan ke dalam oven dan panggang dalam suhu 180 C selama sekitar 30 menit
Keluarkan dari oven. Biarkan dingin
Potong-potong rapi dan sajikan.
Notes
Kue Bolu merupakans alah satu olahan kue yang dibuat dengan cara yang mudah. Tekstur dari kue ini lembut dan empuk sehingga mudah untuk dikonsumsi. Rasa dari kue ini sangat lezat dan memiliki berbagai kandungan gizi.
Tips sukses membuat resep bolu lembut
Pengadukan adonan ini harus benar-benar rata. Adonan yang kurang rata menghasilkan tekstur kue bolu yang tidak lembut.
Ketika melelehkan margarine, usahakan tidak terlalu cair dan juga kental. Usahakan mentega meleleh dengan tepat agar menghasilkan tekstur yang bagus.
Ketika mengoles loyang dengan margarin dan tepung, sesuaikan ketebalan olesan dengan banyaknya adonan yang akan dituang. Semakin banyak adonannya, semakin tebal olesannya.