Jumat, 08 Juli 2016

AYAM TEPUNG SAUS WIJEN

Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:
2 buah paha ayam atas bawah tanpa tulang, dipotong kotak
1/2 sendok teh garam 
1/4 sendok teh merica bubuk 
200 ml air es, untuk pencelup
minyak untuk menggoreng 

Bahan Pelapis (aduk Rata):
200 gram tepung terigu protein sedang 
50 gram tepung beras 
1/2 sendok makan garam 
1/2 sendok teh merica bubuk 
1 sendok teh bawang putih bubuk 
1/2 sendok teh baking powder 

Bahan Saus:
1 siung bawang putih, dicincang halus
1/2 buah bawang bombay, dipotong kotak
2 buah cabai merah besar, dipotong bulat
1/2 sendok makan saus tiram 
1 sendok makan saus tomat 
1/2 sendok makan kecap manis 
1/4 sendok teh merica bubuk 
1/4 sendok teh gula 
100 ml air 
1 sendok teh maizena larutkan di dalam 2 sendok teh air untuk pengental
1 sendok teh wijen putih, sangrai
1 sendok makan minyak wijen 

Cara membuat:
  1. Lumuri ayam dengan garam dan merica bubuk. Diamkan 10 menit.
  2. Gulingkan di atas pelapis. Celupkan di dalam air es. Gulingkan di atas pelapis. Cubit-cubit supaya keriting
  3. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kecokelatan.
  4. Saus, panaskan minyak wijen. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
  5. Masukkan cabai. Aduk rata. Tambahkan saus tiram, saus tomat, kecap manis, dan merica bubuk. Aduk rata.
  6. Tuang air. Masak sampai hingga mendidih. Masukkan larutan maizena. Aduk hingga meletup-letup. Masukkan wijen sangrai. Masukkan ayam. Aduk rata. 

Untuk 5 porsi

Related Posts:

  • AYAM POP MINANG Resep Ayam Pop, Olahan Khas Minang Ayam Tanpa Kulit Anda tahu ayam pop? Sebagian mungkin tahu nama dan bentuknya, sebagian mungkin hanya tahu nama, dan sebagian lain mungkin tidak pernah mendengar nama makanan masak… Read More
  • TELUR DADAR PADANG Yuk, Bikin Telur Dadar Ala Rumah Makan Padang Ingin makan telur dadar seperti di rumah makan masakan Padang? Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Anda hanya perlu memambahkan sedikit tepung terigu untuk membuatnya le… Read More
  • GULAI CUBADAK Resep Gulai Cubadak Gulai Cubadak adalah masakan khas dari Sumatera Barat. Resep gulai Cubadak yang dalam bahasa Indonesia adalah nangka ini akan kita bahasa sebentar lagi. Daging nangka (cubadak) bagi masyarak… Read More
  • PERKEDEL KENTANG MINANG Resep Perkedel Kentang, Rasanya Lengket di Lidah Hai Sobat Sarbuner, kali ini kami akan membahas resep perkedel kentang yang rasanya sangat enak, lembut, dan lengket dilidah.  Anda sudah mengenal perkedelkan? Atau… Read More
  • KUE LAPEK NAGO SARI Resep Lapek Nago SarI Resep Lapek Nago Sari. Sumatera Barat juga punya jajanan pasar. Salah satunya lepat naga sari atau dalam bahasa setempat namanya lapek nago sari. Lapek Nago Sari terbuat dari tepung bera… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,847

Popular Posts

Blog Archive