Kamis, 08 September 2016

PARU GORENG AROMA JERUK

Bahan:
600 gram paru, direbus, dipotong lebar 1cm
500 ml air kelapa muda 
2 lembar daun salam 
3 cm lengkuas, dimemarkan
2 cm jahe, dimemarkan
10 lembar daun jeruk, buang tulangnya, iris tipis
1 sendok teh gula merah 
1 sendok teh garam 
Minyak untuk menggoreng 

Bumbu Halus:
2 buah cabai keriting 
2 buah cabai rawit merah 
8 butir bawang merah 
3 butir kemiri, disangrai
1/2 sendok teh ketumbar 

Cara Membuat Paru Goreng Aroma Jeruk:
1. Campur paru, air kelapa, daun salam, lengkuas, jahe, daun jeruk, gula merah, garam, dan bumbu halus. Aduk rata.
2. Rebus di atas api kecil sampai matang dan meresap.
3. Goreng sebentar di dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan hingga kecokelatan. (Er)

Untuk 7 porsi

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive