APPLE CHOCOLATE CAKE
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
150 gram dark cooking chocolate, dilelehkan
100 gram mentega tawar
50 gram margarin
35 gram gula pasir
1/2 sendok teh cokelat pasta
5 kuning telur
150 gram tepung protein sedang
1/2 sendok teh baking powder
5 putih telur
1/4 sendok teh garam
100 gram gula pasir
Bahan Filling:
5 buah apel malang, kupas, potong 2 bagian, iris-iris
150 gram gula pasir
100 ml air
100 gram buttercream
Bahan Olesan (panaskan):
50 gram selai aprikot
25 ml air
150 gram dark cooking chocolate, dilelehkan
100 gram mentega tawar
50 gram margarin
35 gram gula pasir
1/2 sendok teh cokelat pasta
5 kuning telur
150 gram tepung protein sedang
1/2 sendok teh baking powder
5 putih telur
1/4 sendok teh garam
100 gram gula pasir
Bahan Filling:
5 buah apel malang, kupas, potong 2 bagian, iris-iris
150 gram gula pasir
100 ml air
100 gram buttercream
Bahan Olesan (panaskan):
50 gram selai aprikot
25 ml air
Cara membuat apple chocolate cake:
- Kocok margarin dan gula pasir halus 7 menit sampai lembut. Masukkan campuran dark cooking chocolate leleh dan cokelat pasta sedikit demi sedikit sambil dikocok rata.
- Tambahkan kuning telur satu per satu bergantian dengan campuran tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan dikocok rata. Sisihkan.
- Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
- Tuang ke dalam campuran tepung terigu sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
- Tuang adonan ke dalam loyang diameter 22 tinggi 4 yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
- Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 45 menit sampai matang. Belah cake menjadi 2 bagian. Sisihkan.
- Filing, gosongkan gula hingga berkaramel. Tuang air. Aduk hingga gula larut. Masukkan apel. Masak sampai meresap. Angkat. Dinginkan.
- Ambil selembar cake. Oleskan buttercream tipis-tipis. Tata filing. Tutup dengan cake yang lain.
- Oleskan buttercream di atas cake tipis-tipis. Tata apel. Oleskan selai aprikot.
Untuk 16 potong