SWEET PEAS TOFU QUICHE
Bahan Kulit:
80 gram mentega tawar
1/2 sendok teh garam
1 kuning telur
180 gram tepung terigu protein sedang
1 1/2 sendok makan air es
Bahan Isi:
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1 buah tahu sutra, potong kotak 1,5x1,5 cm
125 gram kapri manis, bersihkan
100 gram jamur champignon, iris halus
1/2 buah paprika merah, potong kotak 1 cm
3 butir telur
1 1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
200 ml susu cair
100 gram keju mozarella, parut kasar, untuk taburan
2 sendok makan minyak untuk menumis
Untuk 8 porsi
80 gram mentega tawar
1/2 sendok teh garam
1 kuning telur
180 gram tepung terigu protein sedang
1 1/2 sendok makan air es
Bahan Isi:
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1 buah tahu sutra, potong kotak 1,5x1,5 cm
125 gram kapri manis, bersihkan
100 gram jamur champignon, iris halus
1/2 buah paprika merah, potong kotak 1 cm
3 butir telur
1 1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
200 ml susu cair
100 gram keju mozarella, parut kasar, untuk taburan
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Sweet Peas Tofu Quiche:
- Kulit, campur mentega tawar, garam, kuning telur, tepung terigu, dan air es. Aduk rata. Gumpalkan dan tutup plastik. Dinginkan 15 menit dalam lemari es.
- Giling tipis adonan. Cetak di cetakan pai diameter 20 cm. Tusuk-tusuk dengan garpu.
- Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius 20 menit sampai setengah matang.
- Isi, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Tambahkan tahu, kapri, jamur, dan paprika. Tumis sampai layu. Angkat.
- Kocok lepas telur, garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Masukkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk rata.
- Tambahkan tumisan kapri. Aduk rata. Tuang ke dalam pai
- Oven dengan api bawah dengan suhu 160 derajat Celcius selama 40 menit sampai setengah matang. Taburkan keju mozarella.
- Oven lagi 20 menit dengan suhu yang sama sampai matang.
Untuk 8 porsi