PIZZA CONE SOSIS LADA HITAM
Bahan Kulit:
1400 gram tepung terigu protein tinggi
60 gram gula pasir
8 gram ragi instan
1.000 ml air es
200 ml minyak goreng
2 sendok teh garam
400 gram keju quickmelt, diparut
Bahan Isi:
30 buah sosis sapi, dipotong bulat
16 siung bawang putih, dicincang kasar
2 buah bawang bombay, diiris panjang
20 buah cabai hijau besar, diiris serong
3 sendok makan saus tiram
3 sendok makan kecap manis
4 sendok teh merica hitam kasar
500 ml air
50 ml minyak untuk menumis
1400 gram tepung terigu protein tinggi
60 gram gula pasir
8 gram ragi instan
1.000 ml air es
200 ml minyak goreng
2 sendok teh garam
400 gram keju quickmelt, diparut
Bahan Isi:
30 buah sosis sapi, dipotong bulat
16 siung bawang putih, dicincang kasar
2 buah bawang bombay, diiris panjang
20 buah cabai hijau besar, diiris serong
3 sendok makan saus tiram
3 sendok makan kecap manis
4 sendok teh merica hitam kasar
500 ml air
50 ml minyak untuk menumis
Cara Membuat Pizza Cone Sosis Lada Hitam:
- Kulit, campur tepung terigu, gula pasir, dan ragi instan. Masukkan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
- Tambahkan minyak goreng dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
- Timbang adonan masing-masing 30 gram. Bentuk bulat. Diamkan 10 menit.
- Giling tipis adonan bentuk bulat. Tangkupkan di loyang kerucut yang dioles tipis margarin. Letakkan berdiri di atas loyang. Diamkan 30 menit sampai mengembang.
- Oven dengan api bawah suhu 200 derajat Celcius selama 7 menit sampai setengah matang.
- Saus, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan cabai hijau. Aduk sampai layu.
- Masukkan sosis sapi. Aduk sebentar. Tuangkan saus tiram dan kecap manis. Aduk rata.
- Bubuhi merica hitam kasar. Aduk rata. Tuangkan air. Aduk sampai meresap.
- Sendokkan saus ke dalam cone. Beri keju parut. Letakkan cetakan bolu hongkong.
- Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius selama 12 menit sampai matang dan keju kecokelatan.
Untuk 52 buah