Sabtu, 23 Juli 2016

ROLADE GULUNG MAKARONI

Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:
600 gram daging giling 
3 buah daging burger, potong kotak kecil
5 lembar smoked beef, potong kotak kecil
1 sendok makan kecap inggris 
2 sendok makan saus tomat 
1 buah bawang bombay cincang halus
1 1/4 sendok teh garam 
1/2 sendok teh merica bubuk 
3/4 sendok teh pala bubuk 
1/2 sendok teh gula pasir 
75 gram tepung roti halus 
2 butir telur kocok lepas
75 ml susu cair 

Bahan Isi:
100 gram makaroni long, rebus
100 gram baby buncis 
100 gram wortel potong panjang

Bahan Olesan(aduk Rata):
50 gram margarin lelehkan
1 sendok makan kecap inggris 
1 sendok makan saus barbeque 

Bahan Saus:
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
2 sendok makan tepung terigu protein sedang
500 ml kaldu sapi 
3 sendok makan saus barbeque 
1/4 sendok teh garam 
1/4 sendok teh merica bubuk 
1/4 sendok teh gula pasir 
2 sendok makan margarin untuk menumis

Cara Membuat Rolade Gulung Makaroni:
  1. Campur daging giling, daging burger, smoked beef, kecap Inggris, saus tomat, bawang bombay, garam, merica, gula, tepung roti, telur, dan susu cair. Aduk rata.
  2. Pipihkan plastik. Tata macaroni, wortel, dan buncis.Gulung. padatkan. Ikat.
  3. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang. Dinginkan.
  4. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 30 menit sambil dioles bahan olesan sampai matang.
  5. Saus, panaskan minyak. Tumis bawang bombay sampai harum. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.
  6. Tuang kaldu sapi sedikit-sedkit sambil diaduk sampai licin.
  7. Masukkan saus barbeque, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai meletup-letup.
  8. Sajikan rolade dengan sausnya

Untuk 6 porsi

Related Posts:

  • KETAN MANGGA MANIS LEGIT Resep Ketan Mangga Manis Legit Bahan-Bahan 400 gram beras ketan 400 cc santan kelapa 50 gram brown sugar (bisa diganti gula biasa) susu secukupnya  garam secukupnya 1-2 buah mangga manis, potong dadu … Read More
  • ROTI PANGGANG KEJU CABAI Resep Sarapan Praktis: Roti Panggang Keju Cabai Bahan: 2 lembar roti tawar 3 sdm keju cheddar 1 cabai hijau merica bubuk dan garam secukupnya Cara Membuat: Dalam sebuah mangkuk masukkan keju yang sudah dihancurkan. … Read More
  • SUP IGA KACANG MERAH LEZAT Sup Iga Kacang Merah Lezat Bahan: 500 gram iga sapi 100 gram kacang merah 1 wortel 1 kentang 3 batang daun bawang 3 batang daun seledri 7 siung bawang merah 4 siung bawang putih 2 butir cengkeh kayu manis 1/2 sdt lada 1… Read More
  • CENDOL RUMAHAN TANPA PEWARNA Resep Cendol Rumahan Tanpa Pewarna Buatan Bahan-Bahan 80 gram tepung beras 20 gram tepung tapioka 400 cc santan kelapa segenggam daun pandan 1 sdt garam 1 sdm air abu Bahan Pelengkap 2 gelas air 400 gram gula jawa 200 … Read More
  • KUNG PAO CHIKEN Resep Kung Pao Chicken Bahan-bahan: 200 gr ayam fillet atau tanpa tulang 3 batang daun bawang, potong-potong 1 cm 50 gr kacang tanah goreng 30 gr kacang mede, potong-potong minyak secukupnya Bumbu: 2 siung bawang p… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,634

Popular Posts

Blog Archive