Senin, 06 Juni 2016

Stik Sus Kering

Ini adalah varian lain dari kue sus. Ngga sengaja sih nemunya. Pas anak-anak masih kecil kan doyan tuh cemilan renyah...tiba-tiba dapat ide bikin cheese stick dari adonan kue sus. Biasanya bentuknya kan pake spuit bintang. Tapi waktu itu kucoba membentuk panjang-panjang alias stik. Ternyata...diluar dugaan hasilnya uueeenak deh. Garing, renyah, gurih and ngeju...pokoke dijamin anak-anak pasti suka...ibunya aja doyan... .

Bahan :

- 150 gr margarin
- 150 gr tepung terigu
- 5 btr telur (kalo telur kecil bisa pake 6)
- 250 ml air
- 1/2 sdt garam
- 100 gr cheddar parut halus

Taburan :
- keju parut/wijen

Cara membuat :
  1. Masak air, margarin dan garam sampai mendidih. Masukkan tepung sekaligus sambil diaduk terus sampai kalis.
  2. Masukkan keju parut. Aduk rata. Dinginkan.
  3. Masukkan telur satu persatu sambil dikocok menggunakan mixer sampai rata. Lihat konsistensinya, apabila kekentalannya sudah menyerupai kue sus telurnya tidak perlu diturunkan semua yang akan mengakibatkan adonan encer dan meleber. Penggunaan telur tergantung ukurannya. Kalo telur besar cukup 5 saja.
  4. Masukkan di dalam kantong segitiga. Gunting sedikit ujungnya. Sekitar 0,50 cm.
  5. Spuit memanjang di talam beroles margarin. Taburi keju atau wijen. Panggang dengan panas 200 C sampai kekuningan dan garing. Selesaikan memanggang sampai semua adonan habis.
  6. Satukan dalam sebuah talam besar. Panggang lagi dengan panas oven kecil atau mode warm selama kurang lebih 2 jam sampai garing. Dinginkan. Simpan di dalam wadah kedap udara.


Related Posts:

  • TUMIS KACANG PANJANG WORTEL TUMIS KACANG PANJANG WORTEL Bahan:10 lonjor kacang panjang, potong-potong 3 cm100 gram wortel, iris panjang10 buah bakso sapi, dipotong bulat4 siung bawang putih, dicincang halus8 butir bawang merah, diiris tipis2 buah ca… Read More
  • TAHU MASAK JAMUR TAHU MASAK JAMUR Bahan:150 gram jamur tiram, dipotong-potong1 buah (300 gram) tahu cina dipotong-potong, digoreng berkulit2 siung bawang putih, dimemarkan1/2 buah bawang bombay, dipotong panjang1 sendok makan saus tiram&n… Read More
  • IKAN PISANG PISANG MASAK PESMOL IKAN PISANG PISANG MASAK PESMOL Bahan:5 ekor ikan pisang-pisang, kerat-kerat badannya1 sendok teh garam 1/2 sendok teh air jeruk nipis minyak untuk menggoreng 2 lembar daun salam 2 cm lengkuas, dimemar… Read More
  • TEMPE KUAH GURIH TEMPE KUAH GURIH Bahan-bahan/bumbu-bumbu:300 gram tempe, dipotong-potong kotak 4 x 1 cm, digoreng berkulit2 batang serai, dimemarkan3 lembar daun jeruk, disobek-sobek2 buah cabai merah, diiris-iris600 ml santan dari 1/2 b… Read More
  • CAH TELUR KENTANG CAH TELUR KENTANG Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:2 buah kentang, diparut sawut100 gram taoge 3 butir telur 3 siung bawang putih, diiris halus1/2 sendok teh seledri, dicincang halus2 sendok makan kecap manis 1/2 s… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,625

Popular Posts

Blog Archive