Minggu, 05 Juni 2016

Tekwan

Bahan :
- 2 genggam jamur kuping, rendam dalam air panas hingga lunak
- 1 genggam bunga sedap malam, simpulkan
- 1 bungkus soun, rendam dalam air hingga lunak, tiriskan
- 1 buah bengkuang, iris bentuk korek api
Bakso ikan :
- 250 g fillet ikan tenggiri, haluskan
- 200 g tepung sagu
- 2 putih telur ayam
- 1 sdm garam
- 100 cc air

Kuah kaldu :
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt merica

- 1 sdm garam

- 200 g udang kupas, sisihkan kulitnya
- 2 liter air

Sambel:

- 10 buah cabai rawit, rebus
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm cuka

Taburan:
- 2 sdm bawang goreng
- 1 batang daun bawang, iris halus

Cara membuat :
  1. Bakso ikan: campur ikan, putih telur, dan garam, uleni hingga rata. Masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil uleni hingga kalis.
  2. Masak air sampai mendidih. Ambil 1 sdm adonan, bulatkan dengan bantuan tangan dan sendok teh. Rebus adonan hingga terapung. Angkat. Tiriskan.
  3. Air kaldu : tumis bumbu halus merica, bawang putih dan garam hingga harum. Masukkan kulit dan kepala udang. Aduk hingga harum dan berubah warna. Masukkan dalam air yang sudah mendidih. Saring dan sisihkan kepala dan kulit udang. Masukkan jamur kuping, bengkuang, bunga sedap malam, udang dan bakso ikan, aduk rata. Didihkan.
  4. Penyajian: Atur bakso ikan, udang, jamur kuping, bengkuang, bunga sedap malam, soun, dan daun bawang dalam mangkuk saji. Tuangkan kuah tekwan. Sajikan dengan bahan taburan dan sambal.


Related Posts:

  • ROTI UNYIL DUREN Roti Unyil Duren (water roux method) Water roux :- 50 gr tepung terigu protein tinggi- 250 ml air Bahan : - 400 gr tepung protein tinggi- 200 gr tepung protein sedang- 120 gr gula pasir- 2 sdm susu bubuk full cream- 1 but… Read More
  • TALAM AYAM Talam Ayam Bahan Talam : - 80 gr tepung terigu- 20 gr tepung beras- 20 gr tepung sagu- 3/4 sdt garam- 1 sdt gula pasir- 200 ml santan hangat- 250 santan mendidih Lapisan Santan Gurih (campur, aduk rata semua) :- 200 … Read More
  • TALAM DURIAN Talam Durian Bahan lapisan durian :- 4 buah roti tawar, buang kulitnya lalu cabik cabik- 150 gr daging durian- 120 gr gula merah sisir- 1/4 sdt garam (kalau rotinya agak asin skip garamnya)- 2 sdm tepung sagu- 2 sdm tepun… Read More
  • RISOLE RAGOUT AYAM Risoles Ragout Ayam Bahan kulit :  - 300 ml susu cair UHT - 150 gr terigu protein sedang - 1 sdm margarin cairkan - 1 butir telur - 1 kuning telur - 3/4 sdt garam  Cara membuat : Tuang terigu da… Read More
  • SAYUR BESAN (BETAWI) Sayur Besan (Betawi) Bahan :  - 10 buah bunga tebu - 2 buah kentang, potong dadu - 1 papan petai - 1000 ml santan - 2 batang sereh, geprek - 3 lembar daun salam - 2 lembar daun jeruk purut - 1 ibu jari lengku… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,344

Popular Posts

Blog Archive