Pallu Konro
Bahan :
- 1 kg iga berdaging
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, geprek
- 2 batang serai, geprek
- 3 butir cengkeh
- 3 cm kayu manis
- 2 liter air
- 5 sdm minyak goreng
Bumbu halus :
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sdt pala
- 1/2 sdt pala
- 1 ruas jari jahe
- 2 ruas lengkuas
- 2 batang sereh, ambil bagian putihnya
- 2 sdm keluwak, lembutkan dengan sedikit air hangat
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 sdt kunyit bubuk
- 1/2 sdt merica
- 1/4 sdt jintan
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- 1 sdm air asam
Pelengkap :
- daun bawang/seledri, iris halus
- bawang goreng
- jeruk nipis
- sambal rebus
Cara membuat :
- Bersihkan tulang dan cuci bersih.
- Masak air sampai mendidih. Masukkan tulang dan masak dengan api sedang. Buang kotoran/buih buih kotor yang muncul di permukaan air rebusan.Masak sampai daging agak empuk.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas dan sereh sampai wangi.
- Masukkan bumbu ke dalam kuah. Tambahkan garam dan gula dan masak tulang hingga dagingnya benar benar empuk. Tambahkan air asam. Cicipi garamnya.
- Sajikan panas dengan perasan jeruk nipis, bawang goreng, daun bawang/seledri serta sambal rebus.