Jumat, 10 Juni 2016

Bitterballen Roti Tawar

Bahan :
- 50 gr margarin
- 1/2 buah bawang bombay
- 50 gr kornet (aku pake smoke beef)
- 50 gr tepung protein sedang
- 6 lembar roti tawar, buang kulitnya
- 200 cc susu cair hangat
- 3/4 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt pala bubuk
- 25 gr keju cheddar parut
- minyak untuk menggoreng

Bahan pelapis :
- 2 putih telur, kocok lepas
- 100 gr tepung panir kasar

Cara membuat :
  1. Blender susu cair dan roti tawar sampai lembut.
  2. Panaskan margarin, masukkan bawang bombay dan kornet/daging asap. Tumis sampai berubah warna. Masukkan tepung. Aduk sampai bergumpal.
  3. Masukkan blenderan roti. Aduk sampai licin. Tambahkan garam, merica bubuk, pala bubuk dan keju parut. Aduk rata. Angkat.
  4. Anbil sedikit campuran roti. Bentuk bulat kecil. Gulingkan di tepung panir, putih telur dan tepung panir lagi.
  5. Goreng dalam minyak panas sedang sampai kekuningan dan matang.

Related Posts:

  • OMELET MI AYAM BUMBU KARI OMELET MI AYAM BUMBU KARI Bahan:150 gram mie telur, direbus, dipotong-potong2 siung bawang putih, dicincang halus1/4 buah bawang bombay, dicincang kasar1 buah wortel, diparut sawut1 batang daun bawang, di potong 1/2 cm4 b… Read More
  • TELUR MASAK KEMANGI PEDAS TELUR MASAK KEMANGI PEDAS Bahan:8 butir telur, rebus, kupas1/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk 1 sendok teh gula pasir 500 ml air 5 tangkai kemangi, petiki8 buah cabai rawit hijau utuh&nbs… Read More
  • TAHU JAMUR MASAK KUAH TAHU JAMUR MASAK KUAH Bahan:150 gram jamur tiram, dipotong-potong1 buah tahu kulit, dipotong kotak 2x2 cm2 siung bawang putih, dimemarkan1/2 buah bawang bombay, dipotong panjang1 sendok makan saus tiram 2 sendok teh … Read More
  • CAH SAYUR TELUR CAH SAYUR TELUR Bahan:2 buah kentang, diparut sawut1 buah wortel, dipotong tipis korek api100 gram taoge 3 butir telur 3 siung bawang putih, diiris halus1/2 sendok teh seledri, dicincang halus2 sendok makan keca… Read More
  • SAMBAL ASAM TERI SAMBAL ASAM TERI Bahan:75 gram teri nasi, digoreng10 butir bawang merah, iris8 buah cabai merah keriting, potong-potong10 1 sendok teh terasi 1/4 sendok teh garam 1 buah jeruk limau, ambil airnya100 ml miny… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,613

Popular Posts

Blog Archive