Resep Pisang Goreng Wijen Singapura
Bahan:
- 6 buah pisang ukuran besar
- 150 gram tepung beras
- 35 gram tepung tapioka
- 2 sdm gula pasir
- 3/4 sdt garam
- 150 ml air
- wijen secukupnya
- minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
- Campurkan tepung, gula dan garam di dalam mangkuk dan aduk. Perlahan, tambahkan air sambil aduk rata adonan hingga mengental.
- Masukkan biji wijen dan kembali aduk, kemudian diamkan selama 30 menit.
- Kupas pisang, potong melintang setebal 1 cm. Sisihkan.
- Tenggelamkan dan rendam pisang di dalam tepung, sambil nyalakan api serta panaskan minyak.
- Begitu minyak sudah panas, masukkan pisang yang sudah direndam tepung satu per satu. Minyak tidak boleh separuh, tetapi harus benar-benar banyak karena teknik yang dipakai adalah deep fried.
- Apabila suhu terlalu panas, maka kecilkan api.
- Pisang siap disajikan dengan cocolan ice cream atau topping lain.