Rabu, 01 Juni 2016

Resep Bubur Candil, Kenangan masa Kecil...

Satu lagi makanan khas Indonesia yang cocok untuk dijadikan camilan di rumah. Pada masa kecil saya, bubur candil sering disajikan pada bulan puasa sebagai menu ta’jil. Rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut memang sangat cocok disajikan pada saat buka puasa. Itulah mengapa bubur candil ini kadang membuka kenangan masa kecil saya di kampung halaman. Kenangan bersama ayah dan ibu serta kakak-adik di meja makan…

Buat bunda yang tertarik bikin bubur ini, tidak perlu takut untuk mencoba. Cara pembuatannya cukup mudah dan tidak menghabiskan banyak waktu. Berikut adalah resep bubur candil spesial:

Bahan:
400 gram ubi kuning
200 gram tepung kanji/tapioka (kekenyalannya sesuai selera)
1/2 sdt garam
air secukupnya
Jika bunda menggunakan ubi Jepang, tidak usah menambahkan air lagi ke dalam adonan karena ubi jepang udah mengandung banyak air.

Kuah manis:
750 ml air
200 gr gula merah
30 gr gula pasir
daun pandan

Kuah santan: 
250 ml santan kental
1/4 sdt garam
daun pandan

Cara membuat: 

  1. Potong-potong ubi menjadi beberapa bagian.
  2. Kukus sampai matang.
  3. Kupas dan buang kulitnya, kemudian haluskan selagi masih panas.
  4. Campurkan ubi dengan garam dan tepung kanji, Lalu uleni hingga mudah dibentuk bola-bola.
  5. Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil atau bentuk lainnya sesuai selera.
  6. Rebus air sampai mendidih dan masak adonan candil hingga mengapung dan matang.
  7. Rebus semua bahan kuah manis dan kemudian saring. Masukkan adonan candil yang sudah matang tadi ke dalam kuah. Masak terus menggunakan api kecil selama beberapa saat.
  8. Rebus semua bahan kuah santan sambil terus diaduk supaya santan tidak pecah. Setelah mendidih, matikan apik
  9. Tuang candil dan kuah manis ke dalam mangkuk, kemudian siram dengan kuah santan.

Selamat menikmati manis dan legitnya bubur candil yang penuh dengan kenangan ini :)

Related Posts:

  • MIE AYAM Mie Ayam Kalau Anda pekerja kantoran atau anak sekolahan pasti sudah familiar dengan makanan yang satu ini. Yup, mie ayam. Tentu Anda sudah mempunyai tempat langganan tersendiri. Penasaran ingin membuat sendiri gak sih? … Read More
  • GURAME GORENG SAUS MENTEGA Gurame Goreng Saus Mentega Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 1 ekor gurame, dipotong-potong 1 sendok teh kecap asin 1/2 sendok teh garam 1/2 sendok teh merica bubuk minyak untuk menggoreng Bahan Saus: 100 gram margarin … Read More
  • BAKSO GORENG AYAM Bakso Goreng Ayam, Teman Makan Yang Ciamik Ketika makan bakso, biasanya akan ada pelengkap berupa siomay, tahu atau yang paling digemari yaitu gorengan. Anda sekarang bisa lho meniru resep dari Sajian Sedap ini untuk mem… Read More
  • KREASI PUDING BENTUK TELUR CEPLOK Resep Kreasi Puding Bentuk Telur Ceplok Kreasi puding memang tidak ada habisnya. Setelah dengan bentuk yang lucu-lucu, tak habis sudah imajinasi para pembuat dan pecinta puding. Biasanya, puding adalah makanan penutup at… Read More
  • PUDING BENTUK SEMANGKA Resep Kreasi Unik: Puding Bentuk Semangka Anda tentu tahu buah semangka adalah buah dengan sumber air yang berlimpah. Warna merah segar tentu sudah bisa menggugah selera untuk segera melahapnya. Tapi, Anda bisa lho membu… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,457

Popular Posts

Blog Archive