Sabtu, 04 Juni 2016

Kentang Lapis

Bahan :
- 500 gr kentang, kukus (panas-panas haluskan beri butter)
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/8 sdt pala bubuk
- garam secukupnya
- 1 sdm butter

Bahan isi :
- 250 gr daging cincang
- 2 buah wortel, potong kotak kecil
- 1 buah bawang bombay
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica
- 1 sdt gula
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 2 sdm minyak

Taburan :
- 1 butir telur
- 100 gr keju parut

Cara membuat :
  1. Campur semua bahan kentang. Aduk hingga bumbunya rata.
  2. Bahan isi: panaskan minyak, tumis bawang puti dan bombay sampai harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan wortel. Beri bumbu. Masak sampai matang. Terakhir masukkan daun bawang, aduk lagi. Matikan api.
  3. Tuang separuh adonan kentang di pinggan tahan panas beroles margarin.
  4. Tuang seluruh bahan isi lalu tuang kembali sisa adonan kentang. Oles telur lalu beri parutan keju.
  5. Panggang dengan api 150 selama kurang lebih 25 menit sampai kejunya garing.

Related Posts:

  • SCHOTEL MAKARONI KUKUS Kumpulan Resep Olahan Makaroni Lezat Bahan: 100 gram makaroni, rebus setengah matang 4 lembar roti tawar tanpa kulit, potong kecil 200 ml susu cair 2 butir telur, kocok lepas 50 ml susu cair 1/2 sdt garam 1/4 sdt merica… Read More
  • MUFFIN WORTEL,JERUK DAN OATMEAL LEGIT LEZAT Resep Muffin Wortel, Jeruk dan Oatmeal Legit Lezat Bahan: 750 gram tepung terigu 1/2 sdt baking soda 4 sdt baking powder 2 butir telur 1 kuning telur 250 gram gula parutan kulit dari 2 buah jeruk mandarin 125 gram butte… Read More
  • MAKARONI PANGGANG KEJU Kumpulan Resep Olahan Makaroni Lezat Bahan Makaroni: 100 gram makaroni bentuk pipa yang sudah direbus 50 gram daging giling 1/4 bagian bawang bombay, cincang halus 100 gram wortel, iris kotak kecil 1 sdt garam 1/2 … Read More
  • MACARONI KUKUS JAMUR SAYURAN ISTIMEWA Kumpulan Resep Olahan Makaroni Lezat Bahan:  400 ml susu plain 80 gram makaroni rebus 1 sdm saus lada hitam siap pakai 3 buah jamur kancing ukuran sedang, potong tipis 2 sdm zaitun potongan siap pakai 1/2 buah… Read More
  • MEMBUAT MI RUMAHAN Cara Membuat Mi Rumahan Sering merasa khawatir dengan bahan atau kandungan yang ada di dalam mi yang dijual di pasaran? Ingin mengonsumsi mi yang lebih aman dan tentunya lebih sehat? Yuk, bikin mi sendiri di rumah.Waktu P… Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

130,327

Popular Posts

Blog Archive