7 Resep Bihun Super Ajib Yang Wajib Dicoba
Bahan:
- 150 g bihun sudah direbus
- Tauge secukupnya
- daun bawang secukupnya
- 1 potong tofu atau tahu
- 1 sdm gula pasir
- 2 sdm jahe iris
- 1 siung bawang putih iris
- 1 buah bawang merah iris
- 2 buah cabai iris
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdm asam jawa
- 3 cup air
- 1 sdt garam
Cara membuat:
- Buat karamel: masak 1 sdm gula pasir dalam wajan dengan api kecil hingga gula mancair. Tuang sedikit air, aduk hingga gula larut.
- Masukkan irisan jahe, bawang putih, bawang merah, cabai dan daun jeruk.
- Masukkan air, tambah kecap ikan, saus tiram, asam jawa, masak selama 5 menit.
- Tata di mangkuk: bihun yang sudah direbus, tauge yang sudah disiangi, tofu, tuang dengan air kuah. Tambahkan bahan lain sesuai selera.