Resep Sarapan Omelet Bayam Jamur Lezat nan Gurih
Bahan-Bahan:
- 2 butir telur
- 1 sdm keju cheddar parut
- 1 sdm keju parmesan parut
- 1/4 sdt garam
- 1/8 sdt merica
- 1/8 sdt bawang putih bubuk
- 1/8 sdt cabai bubuk
- 1 sdt minyak zaitun
- 50 gram jamur cincang
- 1 sdm bawang bombay cincang
- 50 gram bayam segar cincang
Cara Memasak:
- Kocok telur, keju, garam, merica, cabai dan bawang putih dalam sebuah mangkuk.
- Panaskan minyak zaitun dalam penggorengan anti lengket.
- Masak jamur dan bawang bombay sampai wangi selama 4-5 menit.
- Tambahkan bayam dan masak selama 3-4 menit.
- Tuangkan adonan telur.
- Goyangkan penggorengan agar adonan telur rata.
- Masak telur dengan api kecil selama 5-10 menit.
- Balik omelet dan masak sampai matang.
- Angkat dan sajikan.
Sangat mudah dan praktis bukan Ladies. Ini adalah salah satu variasi dalam memadukan omelet dan juga sayuran dan sangat baik bagi buah hati Anda. Selamat mencoba!