Resep Butter Cake Lembut dan Super Enak
Bahan-Bahan:
- 750 gram tepung terigu
- 500 gram gula pasir
- 1 sdt garam
- 1 sdt baking powder
- 1/2 sdt baking soda
- 250 ml buttermilk
- 250 gram butter
- 2 sdt ekstrak vanila
- 4 butir telur
Bahan Saus:
- 200 gram gula pasir
- 60 gram butter
- 3 sdm air
- 2 sdt ekstrak vanila
Cara Membuat:
- Panaskan oven dengan suhu 165 derajat Celcius.
- Olesi loyang dengan minyak atau mentega dan taburi dengan tepung.
- Dalam mangkuk besar campurkan tepung, gula, garam, baking powder dan baking soda.
- Tambahkan buttermilk, butter, vanila dan juga telur.
- Kocok dengan kecepatan sedang selama 3 menit.
- Tuangkan adonan pada loyang.
- Panggang dalam oven selama 60 menit.
- Angkat dan diamkan sebentar.
- Selama memasak Anda bisa membuat sausnya, caranya adalah campurkan semua bahan dalam penggorengan dan masak dengan api sedang selama beberapa menit sampai semuanya tercampur. Jangan sampai mendidih.
- Tuangkan saus di atas cake dan hidangkan.
Happy Baking Ladies.