Senin, 30 Mei 2016

Gurame Goreng Saus Mentega

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 ekor gurame, dipotong-potong
1 sendok teh kecap asin
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
minyak untuk menggoreng
Bahan Saus:
100 gram margarin
1 buah bawang bombay, diiris panjang
2 siung bawang putih, dicincang kasar
2 sendok makan kecap inggris
3 sendok makan kecap manis
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
1 batang daun bawang, diiris miring
2 buah jeruk limau, diambil airnya
100 ml air
Cara membuat:
  1. Lumuri ikan dengan kecap asin, garam, dan merica. Diamkan 15 menit. Goreng sampai matang. Sisihkan.
  2. Saus, panaskan margarin. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan ikan. Aduk rata.
  3. Tambahkan kecap inggris, kecap manis, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai mendidih. Tambahkan daun bawang dan air jeruk limau. Aduk rata.
Resep ini sudah teruji oleh Sajian Sedap lho, Ladies. Jadi tidak perlu khawatir untuk takaran dan cita rasanya. Ikuti saja  resepnya dan tada... Sajian gurame buatan Anda siap disajikan untuk keluarga.

Related Posts:

  • JAPANESE ROLL CAKE Japanese Roll Cake Bahan : Adonan I - 5 butir kuning telur - 50 gr gula pasir - 40 cc minyak goreng - 60 cc air - 80 gr tepung terigu Adonan II - 150 gr putih telur - 40 gr gula pasir - 15 gr tepung maizena - 1/2 sdt… Read More
  • COBE COBE LASUNA Cobe' Cobe' Lasuna Bahan :- 10 buah cabe rawit- 1 buah tomat sayur, bakar/goreng- 1 sdt terasi bakar- 5 sdm munjung bawang merah goreng- 1 sdm kecap manis (atau sesuai selera)- 1 sdt gula merah- garam secukupnya- air jeru… Read More
  • CHURROS WITH DULCE DE LECHE Churros with Dulce de Leche  Bahan : - 250 ml air- 100 gr unsalted butter- 150 gr tepung terigu protein sedang- 1/4 sdt garam- 3 butir telur, kocok lepas- minyak untuk menggoreng Cara membuat : Masak air b… Read More
  • DULCE DE LECHE ECLAIR Dulce de Leche éclair Bahan vanilla pastry cream:- vla vanila- 4 sdm dulce de leche (atau sesuai derajat kemanisan)- 150 gr non dairy whipped cream (kocok) Vla vanila : - 400 ml susu cair - 20 gr terigu + 20 gr tepung maiz… Read More
  • PAO DE QUEIJO (BRAZILIAN CHEESE BREAD) Pão De Queijo (Brazilian Cheese Bread) Bahan : - 220 gr tepung sagu- 186 gr susu cair - 70 gr mentega - 95 gr keju parmesan, parut - 2 butir telur - 3 gr garam  Cara membuat : Dalam panci, didihkan susu, mentega dan … Read More

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

131,858

Popular Posts

Blog Archive