Selasa, 13 September 2016

CAKE COKELAT KOPI

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan Cake:
75 gram tepung terigu protein rendah 
25 gram cokelat bubuk 
15 gram susu bubuk 
1/4 sendok teh baking powder 
6 butir telur 
125 gram gula pasir 
1 sendok makan emulsifier(sp/tbm) 
25 gram susu cair 
125 gram margarin, dilelehkan
1 sendok teh cokelat pasta 

Bahan Isi:
100 gram whippy bubuk 
200 ml air es 
1 sendok teh kopi instan dan 1 sendok teh air panas, dilarutkan
1/2 sendok teh essen kopi 

Toping:
50 ml susu cair 
100 gram cokelat masak susu, dipotong-potong
1 sendok teh kopi instan dan 1 sendok teh air panas, dilarutkan

Cara membuat:
  1. Ayak tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder.
  2. Tambahkan campuran telur, gula pasir, emulsifier, dan susu cair. Kocok sampai mengembang.
  3. Tambahkan margarin leleh dan cokelat pasta sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
  4. Tuang ke dalam loyang 22x22x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  5. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 25 menit sampai matang. Dinginkan. Belah cake 2 bagian. Sisihkan. 
  6. Isi,  kocok whippy bubuk dan air es hingga mengembang. Tambahkan larutan kopi dan esens kopi. Aduk rata.
  7. Ambil 1 lembar cake. Oleskan isi. Tutup lagi dengan cake lainnya. Oleskan  lagi bahan isi. Dinginkan.
  8. Topping, panaskan susu cair. Masukkan cokelat masak susu. Aduk hingga larut. Tambahkan larutan kopi. Aduk rata. Biarkan mengental. Oleskan  di atas cake tidak beraturan. Hias. Potong-potong persegi panjang. 


Untuk 24 potong

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive