Kamis, 02 Juni 2016

Resep Baso Goreng Praktis dan Lezat. Anak-anak Suka Banget

Anak-anak biasanya sukaa banget dengan camilan yang gurih yang mengandung daging atau ikan seperti pempek dan bakso goreng. Baso goreng misalnya, buat ngemil sore-sore atau buat lauk nasi sama-sama enak banget.

Kali ini kita akan mencoba resep baso goreng dari Xander Kitchen yang enak dan padat. Ya baso goreng ini teksturnya lebih padat dan tidak kopong. Lebih mirip pempek adaan mungkin ya. Yang jelas baso yang teksturnya padat lebih mantep dan bikin kenyang, hehe..

Cara membuat baso goreng ala Xander kitchen ini cukup praktis dan mudah. Tinggal mencampur semua bahan yang ada, dibentuk lalu digoreng. selesai!

Yuk kita cobain aja, anak-anak pasti suka banget nih bun.

Bahan-bahan:
  • 500 gram ikan
  • 300 gram daging ayam
  • 150 gram sagu
  • 10 butir bawang merah iris
  • 2 batang daun bawang iris
  • 2 butir telur
  • 5 siung bawang putih haluskan
  • garam, gula, merica secukupnya

Cara Membuat: 
  1. Haluskan daging dan ikan, lalu campur dengan semua bahan dan bumbu yang ada (kecuali sagu). Aduk-aduk sampai rata, kemudian tambahkan tepung sagu. Aduk lagi sampai merata.
  2. Bentuk adonan menjadi bulatan-bulatan baso. Goreng dalam minyak yang panas dan banyak. Setelah matang, angkat dan tiriskan.

Selesai! wuih, gampang banget ya. Kalau bahannya sudah terkumpul semua, bisa dibuat dalam waktu singkat. Semua bunda pun pasti bisa membuatnya.

Dimakan sebagai lau atau buat camilan dengan dicocol ke sambal favorit, Endeeeeess!

Selamat mencoba yaaa..!
Jangan lupa share resep ini ke teman bunda yang lain. Semoga bermanfaat

Resep Bakpia Kacang Ijo. Oleh-oleh Khas Dari Jogja

Meskipun sebenarnya bukan berasal dari Jogja, namun nama Bakpia memang sudah identik sebagai oleh-oleh khas Jogja. Rasanya kurang lengkap kalau pergi ke Jogja tanpa membeli oleh-oleh Bakpia.

Bakpia yang biasanya berisi kumbu kacang hijau memang memiliki rasa yang enak dan unik. Renyah di bagian luar, tapi lembut dan legit di bagian dalamnya. Bagian isinya cukup padat dan kaya akan gizi.

Nah, buat bunda yang penasaran pingin nyoba buat sendiri. Berikut ada resep mantap dari Bunda Malka. Resepnya detil dan jelas, jadi bisa dipraktekan oleh pemula sekalipun. Bunda-bunda mesti nyoba nih, soalnya cara bikinnya cukup unik dan mengasyikkan, hehe..

Bahan Kulit 1 :
  • 150 ml minyak sayur utk rendaman
  • 125 gr tepung protein sedang
  • 100 ml air matang
  • 65 gr tepung protein tinggi
  • 50 ml minyak sayur utk adonan
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam

Bahan Kulit 2 :
  • 65 gr tepung protein sedang
  • 25 ml minyak sayur
  • 1/2 sdm margarine

Isi Kumbu Kacang Ijo :
  • 75 gr kacang ijo
  • 30 gr gula pasir
  • 10 gr gula merah
  • 1 sdm minyak sayur
  • 1 lbr daun pandan

Isi Keju & Coklat :
  • 125 gr gula halus
  • 100 gr tepung protein sedang, sangrai selama 5 menit
  • 50 gr margarine
  • 30 gr keju parut
  • 25 gr susu bubuk
  • 10 gr coklat bubuk 
  • 3 sdm air es

Kulit 1 : 
  1. Rebus air dan masukkan gula. Aduk sampai larut dan angkat.
  2. Siapkan wadah, masukkan tepung dan garam, disusul dengan air gula. Aduk sampai rata. Tambahkan 50 ml minyak, aduk dan uleni hingga kalis. Bulatkan

Kulit 2 : 
  1. Campur semua bahan, aduk rata. Bulatkan

Cara Membuat Isian Kacang Ijo :

  1. Rebus kacang ijo sampai empuk. Haluskan 
  2. Dalam panci, masukkan kacang ijo halus+ gula+ garam+ minyak +daun pandan. Masak hingga kalis. Angkat . Bulatkan

Cara Membuat Isian Keju + Coklat :
  1. Campur tepung yg sdh disangrai + susu bubuk+ gula halus + margarine + air es. Aduk rata. 
  2. Bagia adonan menjadi 2 bagian 
  3. Beri parutan keju utk isian keju dan beri coklat bubuk utk isian cokelat. Aduk rata . Bulatkan
Cara Membuat Bakpia:
  1. Bagi masing-masing kulit menjadi 20 bagian. Bulatkan
  2. Ambil adonan Kulit 1 , pipihkan. 
  3. Ambil adonan Kulit 2, taruh diatas Kulit 1, lalu pipihkan.
  4. Lipat adonan seperti amplop, rapatkan bagian ujungnya. Lalu bulatkan. Lakukan sampai adonan habis
  5. Rendam adonan yg sudah dibulakan dalam minyak selama 15 menit. Setelah itu tiriskan
  6. Ambil adonan yg sudah direndam minyak. Pipihkan, beri isian. Lalu bulatkan rapat. Dan pipihkan. Panggang selama 15 menit, lalu panggang masing-masing bagian hingga kecoklatan. Angkat
Selamat mencoba yaa..! Semoga berhasil.
Jangan lupha share resep Bakpia ini ke teman-teman yang lainnya :)

Resep Puding Sutra NCC. Lembut Menyegarkan

Siang-siang panas gini ngemil puding sutra kayaknya mantep banget. Apalagi pudingnya dilengkapi toping buah-buahan. Segeerrr!

Puding Sutra yang kita bahas kali ini sebenarnya punya banyak nama. Ada yang menyebutnya sebagai puding tahu, puding almond, atau puding cocktail. Disebut puding sutra atau puding tahu karena warnanya putih dan lembut banget.

Meski tampilannya terlhiat mewah, puding ini sebenarnya termasuk puding ekonomis, apalagi kalau topping nya diganti dengan syrup buah-buahan aja. Jadi kalau mau dijual lagi pun cukup menguntungkan.

Penasaran dengan resepnya? yuk kita langsung aja.

Bahan-bahan :
  • 1 agar-agar bubuk putih
  • 1 kaleng susu kental manis
  • 5-6 kaleng air (ukur dengan kaleng susunya yaa..)
  • 1/2 bungkus nutrijel plain (tanpa rasa) +300 ml air

Topping :
sirup ABC squash atau
1/2 kaleng buah koktail siap pakai/nanas kaleng/setup mangga

Cara membuat :
  1. Masukkan semua bahan (kecuali topping) ke dalam panci dan masak sampai mendidih.
  2. Biarkan sampai agak dingin dan uapnya habis. Kemudian masukkan ke dalam cup atau gelas.
  3. Biarkan sampai membeku. Kemudian beri topping berupa 1 sendok makan syrup atau potongan buah kaleng beserta sedikit airnya.
  4. Masukkan ke dalam kulkas supaya dingin.

Selesai! Puding yang sudah dingin siap disajikan dan disantap. hmmmm...sluruppph!
Gampang kan bun?

Cara Membuat Kulit Lumpia Anti Robek

Mendengar kata Lumpia, ingatan saya langsung tertuju pad Lumpia Semarang yang terkenal enak. Padahal sebenarnya lumpia bukan berasal dari semarang dan bisa dibilang, disetiap kota dan desa pun banyak yang memporduksi lumpia.

Tapi kali ini saya nggak membahas asal-usul lumpia. Ada hal yang lebih penting lainnya, yaitu, Kenapa sih tiap bikin kulit lumpia robek terus? hehe. Permasalahan ini memang sering dialami terutama yang masih belajar membuat kulit lumpia.

Bikin kulit lumpia memang gampang-gampang susah. Ada banyak sekali resep kulit lumpia yang bisa bikin bingung pemula seperti saya. Tiap resep memang memiliki keunggulan dan maksud tersendiri. Tapi mungkin resep tersebut kurang cocok dengan kita.

Nah untuk pemula yang pingin membuat kulit lumpa anti robek, resep dari Mom's Berami ini layak untuk dicoba. Bahan-bahannya sederhana dan mudah sekali dipraktekan.

Bahan-bahan:
  • 500 gram tepung terigu Cakra
  • 3 butir telor 
  • 250 ml susu cair (susu kotak)
  • 700 ml air ( bila kurang bisa tambah lagi )
  • 2 sendok makan margarin cair 
  • Garam secukupnya
  • Merica (lada) secukupnya

Cara membuat:
  1. Siapkan wadah, campur semua bahan dan aduk sampai rata, kemudian saring.
  2. Panaskan wajan telfon. Tuang satu centong sayur adonan ke dalam wajan.
  3. Tunggu sampai bagian pinggirnya mengering. lalu angkat. Kalau pas ditaruh kulit berlipat, jangan langsung dibetulkan. Tunggu agak dingin dulu, baru dibetulkan. Ketika sudah dingin kulit tidak mudah robek..

Resep Portuguese Egg Tart. Gampang Banget, Enak Banget

Pernah nyobain Portuguese Egg Tart? Camilan tradisional dari portugal ini sudah cukup terkenal di dunia. Untuk asia, makanan ini sangat digemari di Hongkong.

Rasa egg tart ini memang enak banget. Renyah di bagian luar, tapi lembut di bagian dalam. Sekilas bentuk dan cara pembuatannya mirip dengan pie susu yang banyak dijumpai di Indonesia. Perbedaan utamanya, pada egg tart cangkangnya lebih lembut karena menggunakan puff pastry.

Untuk puff pasrty nya sendiri bisa buat sendiri atau beli yang sudah jadi di toko kue atau supermarket. Jadi, meskipun penampilan si Portuguese Egg Tart ini terlihat mewah dan lezat, namun sebenarnya cara buatnya gampang banget. Yuk langsung kita simak aja resepnya.

Bahan-bahan:
2 lembar puff pastry siap pakai potong bentuk bulat diameter 8 cm

Bahan Fla:
  • 250 ml susu cair didihkan
  • 150 gram gula pasir
  • 125 air
  • 30 gram terigu serba guna
  • 20 gram maizena
  • 2 kuning telur ditambah 1 butir telur utuh
  • 2 batang kayu manis ukuran 5 cm
  • 1 sdt vanila
  • 1 sdm air jeruk lemon

Bahan taburan :
  • 3 sdm gula bubuk
  • 3 sdm kayu manis bubuk

Cara Membuat:
  1. Panaskan oven sampai 180 derajat
  2. Siapkan loyang aluminium bulat volume @125, olesi minyak hingga rata lalu taruh puff pastry, tekan-tekan hingga dinding loyang tertutup puff pastry, sisihkan
  3. Campur adonan fla lalu aduk hingga rata kalau perlu disaring, lalu tuang dalam puff tadihingga penuh
  4. Panggang didalam oven panas hingga adonan fla mengembang,dan matang (kurang lebih 30 menit) lalu taburi bahan taburan panggang kembali hingga agak sedikit gosong dan sajikan panas-panas lebih nikmat
Gimana? cukup mudah kan? Kalau mau sedikit ribet memang bisa dengan bikin puff pastry sendiri. Lebih puas tentunya. Tapi kalau waktu dan tenaganya terbata, beli puff pastry yang sudah jadi jauh lebih praktis.

Selamat mencoba!

🍠🍠Resep Bola-Bola Ubi Goreng / Ketimus Mini🍠🍠

 Kapan terakhir bunda makan ketimus? Jajanan tradisional yang dulu populer di pulau Jawa ini sekarang memang semakin jarang ditemui. Keberadaanya tersingkir oleh jajanan modern yang lebih bervariatif.


Bagi sebagian orang, ketimus mungkin bukan hanya sekedar jajanan tradisional biasa, tapi juga memiliki banyak kenangan di masa kecil. Nah buat bunda yang ingin bernostalgia dengan ketimus atau bola-bola ubi goreng ini, berikut ada resep praktis yang bisa dicoba.

Bahan-bahan :
  • 1 kg Ubi dikukus
  • 225 gram tepung tapioka
  • 30 gram tepung terigu
  • 4 sdm gula
  • 1 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam
  • minyak goreng secukupnya

Cara Membuat :
  1. Haluskan ubi kukus, lalu tambahkan tepung tapioka, gula, tepung terigu, baking powder dan garam. Campur dan aduk sampai rata.
  2. Bentuk adonan bulat-bulat menggunakan tangan. 
  3. Panaskan minyak, lalu goreng adonan menggunakan api kecil. Saat menggoreng, bolak-balik ketimus dan ditekan-tekan supaya matangnya merata dan bulat bentuknya.
  4. Setelah matang angkat dan tiriskan.

Selesai. Ketimus sudah jadi dan siap dihidangkan.

Catatan: 
  • Bisa ditambahkan sedikit kelapa parut ke dalam adonan supaya rasanya lebih gurih. Gunakan kelapa yang masih muda tapi sudah keras dagingnya.
  • Jika suka, bisa ditambahkan taburan gula halus sebagai toppingnya.

Resep Ampyang Kacang. Hangat Disaat Dingin

Kaliurang... Tempat wisata di Jogja ini menyimpan banyak kenangan bagi para pengunjungnya. Hawa yang sejuk dan pemandangan yang indah membuat banyak orang dari berbagai tempat ingin melewatkan momen indahnya di sini.

Selain terkenal karena keindahannya, kaliurang juga memiliki ciri khas lain dari sisi kulinernya, yaitu jadah tempe dan ampyang kacang. Dua jajanan ini mendominaasi hampir di setiap warung yang menyediakan oleh-oleh di sana.

Ampyang merupakan kue kering yang terbuat dari gula merah dan kacang. Kandungan gula merah dan jahe pada ampyang kacang membuat camilan ini cocok dinikmati saat udara dingin seperti di Kaliurang. Pas banget buat teman minum teh.

Untuk menikmati Ampyang yang enak ini, bunda nggak harus pergi ke Kaliurang, karena camilan ini bisa dibuat dengan cara yang sangat mudah. Bahannya cuma kacang tanah, gula merah dan jahe. Berikut adalah resep dan cara membuat ampyang kacang dari Tulkie Fruittella:

Bahan-bahan :
  • 300 gr kacang tanah
  • 150 gr gula jawa (sisir)
  • Jahe (sesuai selera)
  • 1/2 gelas air

Cara membuat :
  1. Cuci kacang tanah sampai bersih, tiriskan lalu goreng sampai renyah. Tiriskan.
  2. Parut jahe dan peras ambil airnya.
  3. Panaskan wajan, lalu masukkan gula merah serut, air, dan sari jahe. Masak dengan api kecil sambil diaduk sampai kental dan mendidih.
  4. masukkan kacang sangrai dan aduk-aduk lagi sampai rata dan semakin kental.
  5. Siapkan nampan, laipisi dengan kertas roti. Ambil sesendok adonan kacang lalu letakkan dan cetak di atas kertas roti. Lakukan sampai adonan habis.
  6. Dinginkan ampyang sampai mengeras.

Selesai! Ampyang yang renyah, manis dan sedikit pedas ini sudah jadi dan siap dinikmati.
Gampang kan bun? Selamat mencoba yaa :)

Resep Pepes Ayam Istimewa

 Aroma wangi khas pepes yang baru matang memang benar-benar spesial. Perpaduan aroma daun pisang, kemangi, ayam dan bumbu-bumbu rempah lainnya bisa bikin cacing di perut pada demo semua, hehe.


Kali ini kita akan mencoba menyajikan resep pepes ayam istimewa. Istimewa karena menggunakan bumbu yang cukup lengkap serta bisa dimasak dengan beberapa cara. Yuk langusng kita simak aja.

Bahan-bahan:
  • 500 g ayam, potong menurut selera
  • 250 ml air
  • 6 buah ati ampela, potong sesui selera
  • 5 buah cabe rawit merah, biarkan utuh
  • 5 buah cabe rawit hijau, biarkan utuh
  • 3 batang serai, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 2 sdm minyak goreng
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 1 ikat daun kemangi, siangi daunya
  • 1/2 sdt gula
  • garam secukupnya
  • daun pisang + lidi

Bumbu Halus:
  • 6 buah cabe merah / sesui selera
  • 6 buah bawang merah
  • 5 buah kemiri, disangrai
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit, dibakar

Cara Membuat:
  1. Tumis, bumbu halus hingga harum, di ikuti dengan daun salam, serai, garam & gula. aduk rata.
  2. Masukan ayam, ati ampela & air. masak hingga kuah menyusut. sebelum dianagkat masukan cabe rawit utuh, daun kemangi & daun bawang. aduk sebentar lalu angkat.
  3. Bungkus dengan daun pisang menurut selera, & semat dgn lidi.
  4. Kukus pepes ayam hingga matang.
  5. Setelah matang, pepes bisa langsung dinikmati atau dibakar di atas wajan / arang untuk mendapatkan aroma daun pisang bakar yang akan meningkatkan rasa dan aroma pepes menjadi semakin istimewa.

Selesaiii! Selamat mencoba yaaa...!

Duh! Lihat gambarnya aja jadi pengeeen....

Resep Lemon Cake yang Harum dan Enak Banget

Best Ever lemoncake! hehe.. begitulah menurut Bunda Tintitn Rayner yang membuat resep Lemon Cake ini. Menurutnya, kue lemon cake ini bisa membuat orang khilaf, terutama yang sedang diet. Buktinya, bunda Tintin tanpa sadar langsung ngabisin 5 slice, padahal lagi diet, wkwkwk.

Masih menurut bunda Tintin, aroma butter dan lemon berpadu sempurna dengan rasa cake yang sangat gurih dan lezat. Lemonnya sendiri juga nampol banget, karena hadir dalam 3 cara, yaitu dari sari lemon di dalam cake, lalu kulit lemon, dan terakhir ada di lemon glazingnya. Triple lemon dah!

Lemon cake ini termasuk dalam jenis pound cake yang relatif lebih padat dari chiffon cake, jadi lebih mengenyangkan tentunya. Dengan siraman lemon glaze di atasnya membuat lemon cake ini benar-benar menggoda selera. Makin penasaran? Yuk langsung kita simak aja resepnya.

Bahan-bahan:
  • 260 gram tepung terugi (disini pake merk Kunci)
  • 230 gram butter (jangan ganti margarin)
  • 200 gram gula pasir butir halus
  • 60 ml air peresan lemon
  • 4 btr telur ukuran besar
  • 1 sdt baking powder
  • 1 sdt sssens vanilla good quality
  • 1 sdm kulit lemon parut (campur bareng tepung)
  • 1/4 sdt garam

Lemon Glazing (Aduk rata aja) :
  • 120 gram Gula Halus
  • 3-4 sdm air Lemon (kental/encer sesuai selera aja)

Cara membuat:
  1. Siapkan wadah, kocok butter bersama gula sampai creamy dan berwarna pucat. tahapan ini sangat penting karena bisa menentukan kue nantinya bantat atau empuk.
  2. Masukkan Essens vanilla, lalu disusul telur satu-persatu sambil terus dimixer ya bun. Jadi masukin telur satu, dikocok rata, kemudian baru masukin telur selanjutnya.
  3. Turunkan kecepatan mixer, lalu masukkan campuran tepung (Terigu+Bp+garam) bergantian dengan Air Lemon sampai rata. Awali+akhiri dengan tepung.
  4. Alasi loyang dengan kertas roti, kemudian tuangkan adonan ke dalamnya.
  5. Panggang adonan dalam suhu 180 derajat selama kurang lebih 35 menit atau sampai matang (sesuaikan dengan oven masing-masing)
  6. Jika bagian pemukaan retak dan menggembung, itu artinya lemon cake mengembang dengan baik dan cantik.
  7. Sebelum diangkat, tusuk dengan lidi untuk memastikan bagian dalam sudah matang. Jika sudah tidak ada yang menempel dan bagian atasnya terlihat sudah cukup kering, angkat kue dan dinginkan.
  8. Setelah dingin atau mencapai suhu ruang, siram lemon cake dengan lemon glaze.

Selesaaaaii!
Lemon cake yang sudah jadi aromanya benar-benar amazing! harum lemon memenuhi seisi dapur. buat bunda yang lagi diet hati-hati dan kontrol diri ya, hehehe.
Selamat mencobaaa!

Resep Dadar Gulung Polkadot. Si Cantik Yang Manis Dan Gurih

Kue dadar gulung merupakan kue tradisional yang cukup populer. Biasanya dadar gulung ini memiliki tampilan sederhana dengan warna hijau. Bagian dalamnya diisi dengan untuk berupa parutan kelapa dan gula merah. Kue ini sering dtiemui di berbagai acara, mulai dari rapat RT, arisan, dampai pesta pernikahan. Dengan tampilan yang "itu-itu" saja, kue ini memang kurang menarik dan sering dilewatkan begitu saja.

Tapi tahukah bunda, dengan sedikit modifikasi kulit dan unti, kue dadar gulung bisa tampil jauh lebih menarik dan juga enak.
Kali ini kita akan mengulas resep dadar gulung polkadot yang hadir dengan warna-warni menarik dan mengundang selera. Tidak hanya itu saja, bagian dalam atau unti kali ini tidak menggunakan gula merah sama sekali, melainkan menggunakan unti kelapa putih saja, sehingga memberi sensasi baru yang tidak membosankan. Penasaran kan? Yuk langsung kita cobain aja.

Bahan Kulit:
  • Santan/susu/air sebanyak 600-750 ml
  • Tepung terigu sebanyak 300 gram
  • Telur sebanyak 4 butir
  • Coklat bubuk sebanyak 2 – 3 sendok makan
  • Gula pasir sebanyak 2 sendok makan atau secukupnya
  • Garam sebanyak ½ sendok teh
  • Pewarna makanan

Bahan unti kelapa putih:
  • Kelapa parut kering sebanyak 225 gram (di sarankan memakai kelapa yang masih segar agak muda, lalu diparut dengan memanjang)
  • Santan sebanyak 300-350 ml 
  • Gula pasir sebanyak 175 gram (bisa ditambah apabila kurang manis)
  • Daun pandan sebanyak 1 lembar

Cara Membuat Kulit/ Dadar Gulung:
  1. Siapkan wadah, masukkan semua bahan kering, lalu aduk sampai rata. 
  2. Masukkan 750 ml santan dan telur sambil diaduk menggunakan whisk (kocokan telur) atau di mixer kecepatan rendah sampai mengental. Saring dan sisihkan.
  3. Untuk adonan polkadot coklat, ambil 3 sendok makan adonan, lalu tambahan coklat bubuk dan aduk sampai rata. Untuk warna lainnya silahkan sesuaikan dengan selera.
  4. Panaskan teflon, lalu teteskan adonan coklat secara acak. Biarkan sampai agak mengeras, baru tuang adonan putih dan buat dadar secara tipis-tipis. Lakukan hal yang sama untuk warna lainnya sampai adonan habis.

Cara Membuat Isi  Dadar Gulung Unti Kelapa
  1. Rebus santan bersama gula, daun pandan dan kelapa parutkering. 
  2. Masak sampai airnya menyusut. Sisihkan

Penyelesaian
  1. Ambil 1 lembar adonan kulit lalu Isi dengan unti kelapa secukupnya kemudian gulung dan padatkan.

Selesai! Dadar gulung polkadot sudah jadi dan siap disajikan. Tamu dan teman arisan pasti kagum dengan camilan yang unik ini, hehe. Selamat mencoba yaaa..!

Resep Zebra Cake. Kue Bolu Klasik yang Tetap Disukai

 Zebra cake atau kue bolu zebra merupakan kue klasik yang sudah terkenal sejak dulu. Meskipun termasuk kue jadul, namun sampai sekarang kue ini masih diminati banyak orang. Rasanya yang lembut, manis dan enak membuat kue ini tetap dicari.


Kue ini disebut zebra cake karena tampilannya yang belang-belang mirip kuda zebra. Meski terlihat rumit, cara membuat kue zebra ini ternyata tidak susah. Kita hanya harus menuang adonan putih dan coklat secara bergantian di titik tengah. Penasaran dengan cara membuatnya? yuk simak aja resep berikut ini.

Bahan-bahan:
  • 200gr gula halus
  • 200gr margarin
  • 200gr tepung terigu protein sedang
  • 6 btr putih telur (mixer kaku)
  • 6 btr kuning telur
  • 1 sdm cokelat bubuk
  • 1/2sdt Bumbu spekoek di campurkan di adonan coklat
  • 1/2 sdt vanili bubuk

Cara Membuat:
  1. Mixer putih telur sampai kaku, sisihkan.
  2. Mixer margarine dan gula halus sampai putih dan lembut, masukkan kuning telur, mixer sampai rata dan kental
  3. Turunkan speed, Masukkan tepung terigu dan vanili bubuk sampai rata.
  4. Masukkan putih telur, dengan speed paling rendah sampai rata.
  5. Bagi adonan menjadi 2 sama rata, yang satu tambahkan coklat bubuk dan bumbu spekoek, dan yang satu biarkan original
  6. Tuang di tengah loyang yang sudah dioles margarin secara bergantian sampai habis(gunakan sendok sayur yg ukurannya sama )
  7. Oven sampai matang, yg sebelumnya oven sudah dipanaskan, tanda matang bagian pinggir cake menjauh dr dinding loyang. 
Selamat mencoba Bunda. Tidak terlalu sulit kan?
Sajikan kue zebra untuk keluarga tercinta atau untuk acara lain seperti arisan, rapat RT dll.

Resep Pizza Roll Super Empuk

 Pizza, makanan asal Italia yang menjadi favorit semua orang di seluruh dunia. Kalo ngomongin resep pizza, tentunya ada banyak sekali resep dan variasi cara membuat pizza. Ada yang bikin pizza dengan adonan roti yang tipis dan renyah, ada pula yang suka menggunakan roti yang lebih tebal dan empuk.


Namun resep pizza roll dari bunda Tintin Rayner ini mungkin sedikit lain daripada biasanya, karena menggunakan bahan roti sobek atau Soft killer bread sebagai dasarnya. Hasilnya tentu saja pizza yang tebal, empuk dan lembut. Cara makannya juga jadi lebih gampang karena pizza digulung menjadi seperti bola. Anak-anak jangan ditanya lagi, pastiii suka, hehehe. Yuk langsung kita simak saja resepnya.

Bahan-bahan:
  • 245 gr Tepung Cakra (aku pake cakra 200 + segitiga 45)
  • 180 ml(1 telur utuh+20 gr whip cream bubuk+susu cair)
  • 36 gram Gula Pasir
  • 30 gram Butter (aku pake Anchor)
  • 15 gram Susu Bubuk
  • 6 gram Ragi Instant (fermipan)
  • 2 gr Garam
  • 1/2 sdt pasta Susu (optional. Tidak pake pun nggak masalah) 

Cara membuat:
  1. Mixer dan uleni semua bahan kecuali butter+garam sampai mulai kalis. kemudian masukkan butter+garam dan uleni lagi sampai benar-benar kalis elastis dan terasa lembut.
  2. Note: Tuang cairan susu sedikit demi sedikit saja. Kalo dirasa sudah cukup, bisa distop.
  3. Gilas adonan dan bentuk menjadi empat persegi panajang. Olesi bagian atasnya dengan saus favorit. Di resep ini kita menggunakan 60 gram saus tomat ditambah 30 gram pasta tomat (beli di mall biasanya dalam kotak UHT).
  4. Taburi adonan pizza dengan topping sesuai dengan selera. Bisa menggunakan sosis, keju, daging cincang, jamur, jagung, paprika, kentang, mozarella, atau gabungan dari beberapa bahan tersebut.
  5. Gulung adonan dengan hati-hati. Pastikan topping tidak terlalu tebal, karena akan menyulitkan proses menggulung ini.
  6. Setelah menjadi gulungan, potong dengan jarak 3 cm, kemudian susun di dalam loyang, cup aluminium atau wadah pyrex.
  7. Diamkan adonan selama 1 jam atau lebih, sampai mengembang 2x lipatnya.
  8. Olesi bagian atasnya dengan kuning telur dan semprot dengan mayonaise plus saus. Terakhir, taburi oregano secukupnya.
  9. Panggang selama sekitar 25 menit dengnan suhu oven sekitar 190 derajat celcius.
  10. Setelah matang, angkat dan siap disajikan.

Harum bangettt! aroma butter+keju+sosisnya bener-bener bikin cacing pada demo... #lap iler
Teksturnya juga lembut, lembab dan empuk banget. Nggak kalah sama roti bakery toku kue terkenal. Anak-anak pasti rebutan nih :p

Selamat mencoba di rumah ya bun. Semoga berhasil. Silahkan share resep ini ke teman-teman bunda yang lain. Semoga bermanfaat

Resep Kue Bolu Agar. Lembuut dan Kenyal

Kue bolu pake agar-agar? hmm apa jadinya ya? Penggunaan agar-agar pada kue bolu memang bukan termasuk hal yang biasa dilakukan. Namun resep dari bunda Yanti ini patut untuk dicoba, karena hasilnya ternyata enak dan lembuuut banget dan tidak seret di tenggorokan.
Kue bolu juga terasa lebih kenyal sehingga menambah kenikmatan mengunyahnya.

Cara membuat kue bolu agar ini cukup mudah dan simpel. Bahan-bahannya juga gampang sekali didapat. Kalau bunda kesulitan mendapatkan pasta blackforest, bisa diganti dengan susu kental manis coklat, choki-choki, atau yang sejenis. Kue ini cocok sekali buat teman ngopi sore-sore. Nikmaat!

Bahan-bahan:
  • 200 gr terigu
  • 200 gram gula pasir
  • 200 ml air
  • 200 gram mentega
  • 75 ml skm / 2 sachet skm (susu kental manis)
  • telur 8 butir / 1/2 kg
  • 1 bks agar2 plain/ tdk berwarna, merk bebas
  • 1 sdm coklat bubuk
  • 1/2 sdt pasta blackforest
  • 1/2 sdt vanili

Cara membuat:
  1. Mixer mentega sampai putih, sisihkan.
  2. Bersihkan mixer lalu gunakan untuk mengocok telur, gula dan vanili dalam wadah lain. Kocok adonan sampai putih dan berjejak, selama kurang lebih 20 menit. Tahapan ini sangat penting, karena kalau kurang lama, kue akan menjadi bantat dan keras.
  3. Masukkan adonan mentega ke dalam adonan telur dan kocok sampai rata. Tambahkan tepung terigu dan susu secara bergantian sambil terus dikocok.
  4. Masak agar-agar sampai mendidih, kemudian langsung masukkan ke dalam adonan dan kocok sampai rata.
  5. Bagi adonan jadi 2. Satu bagian dicampur dengan coklat dan pasta, kocok sampai rata.
  6. Olesi loyang 20 dengan mentega dantaburi tepung tipis-tipis.
  7. Tuang adonan putih dan coklat di tengah-tengah loyang secara berselang seling sampai adonan abis. Beri motif dengan garpu atau punggung sendok.
  8. Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat celcius selama 50 menit atau sampai matang. tes tusuk menggunakan lidi untuk mengecek kematangannya.

Selesaaii! Kue Bolu agar-agar sudah jadi dan siap dinikmati. Selamat mencoba yaa..!

Resep Puding Rainbow

Ulang tahun anak tercinta tidak harus selalu dirayakan dengan roti taart. Bisa juga diganti dengan puding rainbow yang cantik ini. Selain tidak kalah enak, puding juga lebih sehat karena mengandung banyak serat dan kandungan gulanya lebih sedikit. bahan-bahan yang digunakan cukup sederhana dan mudah didapatkan di desa sekalipun.

Hal ini juga dilakukan olah Bunda Dewi Arini yang membuatkan puding untuk pesta ultah tetangganya. Tampilannya yang cantik pasti akan membuat anak-anak penasaran untuk mencicipinya. Yuk langsung kita simak saja resep dan cara membuatnya.

Bahan-bahan:
  • Agar-agar putih 3 bungkus
  • Santan Kara 3 bungkus
  • Susu kental manis 1 kaleng
  • Gula pasir (sesuai selera)
  • Pewarna makanan
  • Vanili (yg pasta)

Cara Membuat:
  1. Siapkan 2 panci, isi dengan air masing-masing 800 ml. Isi panci 1 dengan 1,5 bungkus agar-agar dan gula pasir. Panci kedua diisi dengan 1,5 bungkus agar-agar, susu, santan, vanili dan gula pasri. Takaran gula pasir disesuaikan dengan selera ya bun.
  2. Masak kedua agar-agar secara bersamaan supaya matengnya juga bareng.
  3. Siapkan loyang 18 x 18 yang sudah disiram air matang. tujuannya supaya agar-agar mudah dikeluarkan nantinya.
  4. Ambil agar-agar putih (panci 1) sebanyak 100 ml dan tuangkan ke dalam loyang. Tunggu sampai setengah jadi.
  5. Selanjutnya masukan 100 ml gar-agar dari panci 2 yang sudah diberi warna yang sama dengan warna sebelumnya, tapi dikurangi warnanya supaya terlihat jadi gradasi warnanya.
  6. Lakukan hal yang sama untuk lapisan selanjutnya sampai habis.
  7. Diamkan sampai mengeras.

Selesaii! puding rainbow sudah jadi dan siat disantap. Beri tambahan buah ceri untuk hiasan di bagian atasnya jika suka. Bisa juga dimakan bersama fla supaya lebih mantap.

Resep Lapis Pelangi. Cantik dan Manis

Kue lapis merupakan salah satu kue tradisional yang sangat populer dan memiliki penggemar yang sangat banyak. Nggak heran kalau mulai dari di acara arisan sampai pernikahan banyak yang menyajikan kue ini.
Kue dari bahan tepung beras dan kanji ini memang memiliki tekstur kenyal-kenyil yang unik. Rasa manis plus gurihnya santang bikin pingin nambah dan nambah lagi. Apalagi bentuknya yang berlapis-lapis membuat kita asik mencicipi lapisan demi lapisan.

Nah, bunda mungkin penasaran. Gimana ya cara bikinnya supaya bisa cantik berlapis-lapis gitu? Kali ini bunda Dhiah Oddie membagikan resep dan cara membuatnya dengan hasil yang sangat memuaskan. Nggak heran kalau bunda ini pun dapat banyak orderan untuk membuat kue lapis pelangi.

Bahan-bahan:
  • gula pasir 500 gr
  • tepung kanji 500 gr
  • tepung beras mawar 250 gr
  • santan kental matang dan sdh didinginkan 9 gelas
  • garam 1 sdm
  • vanili 1/2 sdt

Cara membuat:
  1. Masukkan semua bahan kecuali santan ke dalam wadah. Campur dan aduk sampai rata.
  2. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk terus sampai rata.
  3. Saring adonan menggunakan saringan tepung dan bagi menjadi dua bagian yang sama banyak.
  4. Adonan pertama biarkan tetap putih, sedangkan adonan kedua bagi lagi menjadi 4 bagian.
  5. Beri pewarna yang berbeda pada masing-masing adonan yang sudah dibagi 4 tadi. Bisa menggunakan warna ungu, kuning, merah dan hijau, atau tergantung selera.
  6. Olesi cetakan persegi empat dengan margarin dan alasi dengan plastik.
  7. Tuang adonan merah dan kukus selama 5 menit atau sampai setengah matang. Lakukan hal yang sama untuk adonan putih. Ulangi selang-seling adonan merah putih sampai 4 lapis atau sampai adonan merah habis.
  8. Ulangi langkah di atas untuk warna-warna lainnya.
  9. Setelah semua adonan habis dan kue lapis selesai dikukus, angkat kue dan dinginkan.

Selesai! kue lapis pelangi sudah jadi dan siap disantap. Sajikan dengan potongan sesuai selera.
Selamat mencoba yaa..! Silahkan share resep ini dan semoga bermanfaat :)

Resep Nugget Makaroni


Kreativitas bisa membuat sesuatu yang tampak biasa saja menjadi menjadi jauh lebih menarik. Misalnya kejadian yang dialami bunda Lies Surya ini. Berawal daru bunda Lies yang membeli daging sapi kemasan siap pakai untuk dibuat burger. Ternyata di rumahnya hanya dia yang doyan burger. Alhasil daging burgernya pun cuma menuh-menuhin freezer yang sempit.

Nah, daripada rusak dan nggak terpakai, akhirnya dibikin untuk cemilan anak, nugget makaroni. Resep nugget makaroni ini aslinya menggunakan dagin giling, tapi dengan daging burger pun tetap anak. Toh daripada kebuang sia-sia. Untuk makaroni, jika terpaksanya tidak ada, bisa diganti dengan mie telor atau mie instant lainnya.

Bahan-bahan:
  • 100 gram makaroni
  • 100 gram daging sapi burger
  • 100 ml susu cair 
  • 50 gram tepung terigu protein sedang 
  • 3 butir telur
  • 1/2 sdt gula pasir 
  • 1/2 sdm garam 
  • 1/4 buah bawang bombay, dicincang halus 
  • 1/4 sdt merica bubuk 

Cara Membuat:
  1. Rebus makaroni sampai matang. Kemudian Campur dengan semua bahan lainnya dan giling menggunakan food processor / chopper. Jika tidak punya bisa manual diremas-remas kasar. Tuang ke loyang 22x22x4 yang sudah dialasi plastik. (saya pakai loyang bulat)
  2. Kukus adonan selama 30 menit diatas api sedang sampai matang. Angkat. Dan biarkan dingin.
  3. Setelah dingin, keluarkan dan potong-potong dengan ukuran sesuai selera. Jika lebih senang yang garing, potong seukuran jari. Yang saya buat untuk cemilan batita 18 bulan.
  4. Siapkan bahan pencelup (100 gram putih telor yang dikocok lepas) dan bahan pelapis (80 gram tepung panir kasar)
  5. Celupkan nugget ke bahan pencelup. Gulingkan di tepung panir kasar. Susun di wadah tertutup dan simpan di freezer jika belum mau digoreng.
  6. untuk penyajian, goreng nugget dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.

Selesaaii! Cukup mudah dan praktis. Apalagi buat bunda yang sibuk, bisa melakukan stok nugget yang banyak di freezer. kapanpun dibutuhkan tinggal langsung digoreng. Enak dan sehat tanpa bahan pengawet.

Selamat mencoba yaaa..! Semoga berhasil.

Silahkan bagikan resep yang bermanfaat ini ke teman bunda yang lain, semoga barokah :)

Resep Kentang Goreng Ala Resto. Enaknya Luar Dalam


Ada banyak sekali resep kentang goreng yang beredar di dunia maya. Setiap resep tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Tapi harus diakui, kentang goreng dari resto terkenal seperti KFC dan McDonalds emang enak dan bikin nagih.
Nah, dari sekian banyak resep uang ada ini, akhirnya ada satu resep yang cocok banget dari bunda Hail. Resep kentang goreng ini nggak cuma renyah, tapi juga enak luar dalam. Resep ini tentunya nggak sama persis dengan resep resto-resto di atas, tapi tetap sangat layak untuk dicoba karena selain enak banget, bahan dan cara buatnya juga cukup simpel. Penasaran? Yuk langsung kita coba aja.

Bahan-bahan:
  • Kentang
  • Garam
  • 2-3siung bawang putih, digeprek 
  • Air untuk rebusan
  • Air es dan es batu
  • Tepung maizena
  • Kaldu bubuk

Cara Membuat:
  1. Kupas dan potong-potong kentang secara memanjang. Kemudian cuci sampai bersih. Lakukan proses pencucian secara berulang-ulang sampai air cucian kentang menjadi bening. Proses ini penting untuk membuat kentang tetap renyah dan tidak lembek nantinya.
  2. Rebus air, lalu masukkan garam dan bawang putih secukupnya.
  3. Setelah air mendidih, masukkan kentang dan rebus selama 5 menit dihitung dari sejak air rebusan mendidih lagi. Angkat kentang, tiriskan dan biarkan sampai agak dingin. Tujuan proses ini adalah supaya rasanya meresap kedalam.
  4. Siapkan es dan air es dalam wadah, lalu masukkan kentang sampai terendam semua di dalam air es. Biarkan selama 5 menit, lalu tiriskan.
  5. Taburi kentang dengan kaldu bubuk, lalu aduk-aduk dan sedikit diremas supaya bumbu menempel dan meresap.
  6. Taburi kentang dengan tepung maizena sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Nggak perlu banyak banyak ya bun. cukup sampai kentang sedikit terselimuti tepung saja.
  7. Siapkan minyak goreng dalam jumlah banyak dan panaskan menggunakan api sedang. Goreng kentang sampai berwarna keemasan dan matang. jangan khawatir dengan tepung maizena yang menempel, tepung ini tidak akan mengotori minyak. Pada awal menggoreng, kentang mungkin agak lengket, tapi nanti akan terpisah setelah panas dan matang.

Selesai. Kentang goreng siap disajikan dan disantap bersama saus sambal favorit. Jangan kecewa kalo dalam sesaat kentang goreng langsung habis. Itu tandanya memang kentang gorengnya enak bun, hehehe...

Resep Es Pisang Ijo. Manis, Gurih, Menyegarkan

Es Pisang Ijo merupakan salah satu menu wajib yang biasanya muncul pada bulan Ramadhan. Minuma khas Makassar ini sudah semakin ngetop dan banyak dijumpai di berbagai kota besar di luar Makassar.

Rasa es pisang ijo memang manis dan menyegarkan. Plus ditambah rasa gurih dari santan, bikin semua orang ketagihan. Es ini juga cukup mengenyangkan dan bisa dinikmati siapa saja, mulai dari anak kecil sampai orang tua. Es pisang ijo ini disajikan dalam mangkok atau gelas, dan disiram dengan bubur tepung beras atau bubur sum-sum, kuah santan, es serut plus disiram dengan sirup coco pandan.

Ciri khas utama dari es pisang ijo ini adalah kulit tepung berwarna hijau yang membalut pisang. Kulit ini sejatinya mirip dengan kulit dadar gulung unti, hanya saja cara membuatya yang berbeda. Seperti apa sih cara bikin es pisang ijo? penasaran? yuk langsung simak resepnya.

Bahan kulit:
  • 400ml santan atau susu cair (2 gelas)
  • 1 sisir pisang ambon direbus bersama kulitnya, tiriskan & kupas kulitnya sisihkan
  • 1/2 liter tepung terigu (250gr)
  • 1sdm margarin
  • 1sdm gula pasir
  • pasta pandan secukupnya
  • vanili
  • garam sedikit

Bahan vla :
  • 1 liter santan
  • 6 sdm tepung terigu
  • 5 sdm susu kental manis
  • 4 sdm gula pasir
  • 1 sdm tepung beras (bisa diskip)
  • 1/2 sdt garam

Pelengkap :
  • sirup rasa pisang ambon
  • serutan es
  • boleh juga pakai daging buah durian, nangka, dsb

Cara Membuat kulit ijo:
  1. Rebus susu/santan, garam, gula, margarin, pasta pandan dan vanili sampai mendidih. 
  2. Sambil menunggu mendidih, siapkan wadah dan isi dengan tepung terigu.
  3. Tuang larutan yang sudah mendidih ke dalam wadah terigu sambil diaduk cepat. Aduk adonan sampai rata dan kalis.
  4. Bagi adonan kulit sesuai dengan jumlah pisang yang ada. Pipihkan dan ratakan adonan dalam plastik (bisa ditekan-tekan dengan tangan atau dengan gilingan tangan). Ratakan sesuai ukuran pisang.
  5. Letakkan pisang dalam adonan kulit, lalu gulung dan rapikan seperti pada gambar di atas. Lakukan untuk semua pisang dan adonan kulit.

Bahan vla :
Campur rata & rebus semua bahan sambil diaduk sampai meletup & mendidih. Sisihkan.

Penyajian :
Ambil dan potong-potong pisang ijo sesuai selera. Letakkan dalam mangkuk, piring atau gelas yang lebar. Siram dengan vla & sirup pisang ambon. Beri serutan es.

Selesai! Es pisang ijo siap dinikmati di saat cuaca & udara yang panas ini.
Selamat mencoba, semoga bermanfaat ya bun..

Resep Pisang Beku Cemilan Sehat untuk Anak


Pingin buat camilan yang gampang tapi menyehatkan buat anak-anak? Bunda musti coba yang satu ini: Es Pisang beku. Cara buatnya sangat-sangat mudah, karena tinggal potong-potong pisang dan masukkan ke dalam kulkas. Caranya memang gampang banget, tapi banyak dari kita yang nggak kepikiran ya bun.

Pisang yang digunakan pada resep ini adalah pisang cavendish, tapi bunda bisa menggunakan pisang lain seperti pisang ambon, pisang mas dan pisang konsumsi lainnya. Oiya, tekstur pisang beku ini agak mirip dengan kue gabus, jadi anak-anak pasti suka. Bunda bisa juga menambahkan coklat cair atau direndam sebentar dalam larutan gula supaya lebih manis.

Seperti kita ketahui, pisang memeiliki banyak gizi dan vitamin yang bagus untuk anak anak. Selain itu juga cukup mengenyangkan, sehat dan murah. Anak-anak dijamin ketagihan, hehe

Camilan pisang beku ini juga cocok untuk bunda yang memiliki stok pisang terlalu banyak. Daripada jadi busuk, mending di freezer aja.

Bahan-bahan:
  • 4 buah pisang
  • 1 kantong plastik

Cara membuat:
  1. Siapkan kantong plastik dan pisang yang sudah matang
  2. Kupas pisang dan potong-potong seperti pada gambar dengan ketebalan sekitar 1 cm.
  3. Masukkan ke dalam plastik dan simpan di dalam freezer selama 1 hari.
  4. Pisang beku siap dimakan langsung, dimasukkan yoghurt, susu kental manis, gula cair, atau ditaburi parutan keju.

Pisang ini bisa tahan disimpan selama 1 bulan di dalam freezer. Jadi, kalu bunda punya pisang banyak nggak perlu khawatir lagi akan jadi busuk. Cukup dijadikan camilan pisang beku ini aja.

Selamat mencoba yaa :)

Resep Puding Brownis. Dingin-Dingin Empuk


Suka makan puding dan brownis? bagaimana kalau keduanya dijadikan satu aja? jadilah Puding brownis! hehe. Resep ini sempat booming di berbagai forum dan group masakan di Indonesia.

Siang-siang panas gini memang enak banget makan puding brownis yang baru dikeluarkan dari lemari es. Rasa manis dan dingin berpadu dengan guyuran fla vanila yang kental dan gurih. Yop banget dah pokoknyaah! Yuk langsung kita coba aja.

Bahan-bahan puding:
  • 1200 ml susu cair (bisa juga susunya separuh saja, sisanya ditambah air biasa)
  • 225 gr gula pasir 
  • 100 gr Dark cooking chocolate cincang halus 
  • 6 lembar roti tawar tanpa kulit 
  • 2 bungkus agar-agar plain 
  • 1 butir kuning telur kocok lepas 
  • kacang / almond sangrai secukupnya (optional, boleh pake boleh tidak)

Bahan fla:
  • 500 ml susu cair 
  • 60 gr gula pasir 
  • 5 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air 
  • 1 butir kuning telur 
  • 1 sdt essens vanilla

Cara Membuat Puding: 

  1. Siapkan cetakan. Bisa menggunakan cetakan besar dari plastik / aluminium, atau menggunakan gelas / cup plastik kecil.
  2. Basih cetakan dengan air, kemudian taburi bagian dasarnya dengan kacang sangrai secukupnya. Sisihkan.
  3. Blender roti tawar, agar-agar, dark chocolate yang sudah diiris kecil-kecil, dan sebagian susu. kemudian masak hasil blenderan di ataas api kecil sampai mendidih. Matikan api.
  4. Masukkan satu sendok sayur adonan kedalam mangkok berisi telur. kocok sampai rata dan masukkan kembali ke adonan yang banyak tadi.
  5. Nyalapakn api kecil lagi, aduk dengan cepat dan didihkan sekali lagi.
  6. Angkat dan tuang adonan ke dalam cetakan. Dinginkan.


Cara Membuat Fla: 
Rebus gula dan susu hingga mendidih, kentalkan dengan tepung maizena. Masak kembali hingga mengental, tambahkan kuning telur. Aduk cepat hingga mendidih. Tambahkan essens vanilla

Selesai! Puding akan terasa lebih nikmat jika disimpan dahulu didalam lemari es. Nikmati bersama guyuran fla.

Selamat mencoba yaaa..!

Resep manisan Kulit Melon Madu. Cemilan Segar dan Sehat untuk Anak


Di cuaca yang panas ini, ngemil buah-buahan yang mengandung banyak air memang mengasyikkan. Apalagi buah seperti semangka dan melon yang sudah disimpan di dalam lemari es sebelumnya. Hmm.. Segeeerr!

Biasanya, sisi bagian paling luar dari daging melon tidak kita makan karena memang lebih keras dan tidak begitu manis. Pdahal konon bagian ini justru yang mengandung paling banyak gizi dan antioksidan yang baik untuk tubuh.

Nah, daripada disia-siakan, bisa diakali dengan menyulapnya menjadi manisan es melon yang manis, segar dan menyehatkan. Anak-anak pasti menyukainya. Cara membuatnya sendiri sangat gampang, tapi banyak dari kita mungkin nggak kepikiran untuk mencobanya.

Bahan-bahan:
  • 1 buah kulit Melon
  • 2 sendok teh madu

Cara membuat: 
  1. Siapkan kulit melon sisa melon yang sudah dipotong-potong
  2. Potong kulit melon dengan cara pertama dari bagian runcing sampai tengah, baru di bagian sisi yang lain sampai tengah (agar tidak berbahaya)
  3. Potong kulit melon memanjang ata sesuai selera.
  4. Masukkan ke dalam toples kecil dan tuangkan madu kedalamnya. Aduk-aduk sampai merata,
  5. Masukkan toples ke dalam freezer. 
  6. Setelah satu jam atau lebih, keluarkan toples dan aduk-aduk lagi kulit melon sampai rata. Masukkan lagi ke dalam freezer selama sekitar setengah hari sampai membeku.

Selesai, Manisan es kulit melon sudah jadi dan siap disantap dengan bantuan garpu atau sendok.

Selamat mencoba yaa..!
                  

Resep Puding Kacang Ijo yang Dingin Dan Menyegarkan


Selama ini kita lebih banyak mengkonsumsi kacang ijo dalam bentuk bubur (kacang ijo). Padahal bahan makanan yang bergizi tinggi ini bisa dibuat menjadi berbagai macam camilan yang enak dan sehat. Salah satu contohnya adalah Puding Kacang Ijo ini. Cocok sekali dinikmati di cuaca yang panas seperti sekarang. Lezat dan menyegarkan!

Puding kacang ijo ini cukup mudah dibuat. Bahannya juga cukup sederhana dan gampang didapat. Jadi cocok untuk acara-acara keluarga, arisan, rapat RT atau bahkan untuk dijual lagi. Nah, penasaran seperti apa tekstur dan rasanya? Yuk langsung kita simak saja resep dan cara membuat puding kacang ijo ini.

Bahan-bahan:
  • 300 ml santan
  • 100 gr kacang hijau, rendam dulu kira kira 3-4 jam lalu rebus sampai lunak
  • 100 gr gula pasir
  • 2 lembar daun pandan
  • 1 sdm tepung maizena, dicairkan
  • 1 bungkus agar-agar putih
  • Garam secukupnya

Bahan Vla:
  • 300 ml santan
  • 75 gr gula pasir
  • 2 sdm tepung maizena di cairkan sampai halus dan tidak menggumpal
  • 1 lembar daun pandan
  • ¼ sdt garam

Cara Membuat Vla:
  1. Masukkan santan, daun pandan, garam dan gula pasir kedalam panci. Rebus sambil terus diaduk sampai mendidih.
  2. Masukkan tepung maizena yang sudah dicairkan dan masak lagi sampai dan sedikit mengental.
  3. Vla sudah jadi dan simpan di wadah tersendiri.

Cara Membuat Puding Kacang Ijo:
  1. Cuci dan bersihkan kacang hijau. Kemudian kukus sampai matang dan empuk. Bunda boleh menghasulkan kacang ijo yang sudah matang ini atau dibiarkan utuh. Tergantung selera aja ya.
  2. Siapkan panci dan masukkan santan, garam, agar-agar, gula pasir dan daun pandan. Rebus sambil terus diaduk sampai mendidih. Setelah mendidih, masukkan maizena yang sudah di cairkan. Aduk-aduk lagi sampai rata dan mengental.
  3. Matikan api, lalu masukkan kacang hijau dan aduk-aduk sampai rata sampai uapnya menghilang.
  4. Siapkan cetakan yang sudah di basahi air.
  5. Tuang adonan ke dalam cetakan dan diamkan sampai puding mengeras dan dingin.
  6. Setelah dingin, masukkan puding ke dalam lemari es (bukan bagian freezer tapi ya) selama 4 jam.

Selesai! Nikmati puding kacang ijo yang dingin dan menyegarkan ini bersama dengan siraman vla yang gurih dan lezat.

Resep Brownies Milo Super Praktis Menggunakan Happy Call


Rasa lapar dan pingin ngemil kadang muncul diwaktu yang kurang tepat. Seperti yang dialami bunda Andina Oezir misalnya, yang tiba-tiba pingin ngemil tengah malam. untungnya bunda Andina ini punya resep jitu untuk membuat brownis milo yang gampang dan super praktis. Tinggal masukkan bahan dan aduk-aduk, trus langsung tuang ke happy call deh.

Aroma dari milo nya wangi banget dan yummy. Tapi milo juga bisa diganti dengan ovaltine atau minuman coklat serbuk. Sesuai selera aja. Buat bunda yang pingin bikin kue dadakan, bisa mencoba resep ini. Nggak ribet karena nggak perlu pake mixer ataupun oven.

Bahan-bahan:
  • 6 sdm gula pasir
  • 6 sdm tepung terigu
  • 6 sdm minyak goreng
  • 3 sachet Milo @35 gram 
  • 3 butir telur
  • 1 sdt baking powder atau baking soda (nggak pake pun boleh)

Berhubing bunda Andina menggunakan happy call yang lumayan besar, maka resepnya dikalikan dua.

Cara membuat:
  1. Kocok telur dan gula menggunakan whisk atau garpu. sampai gula larut.
  2. masukkan tepung terigu, minyak goreng, milo dan bakin powder. Aduk-aduk sampai rata dan tidak menggumpal.
  3. Tuang adonan yang sudah rata ke dalam happy call yang sudah diolesi margarin sebelumnya. 
  4. Tutup happy call dan masak di atas kompor menggunakan api yang paling kecil. Usahakan apinya sekecil mungkin supaya tidak gosong.
  5. Supaya nggak cepat gosong bagian bawah browniesnya, tatakan kompornya ditumpuk 2 jadi 1, jadi teflon/happy callnya gak terlalu dekat dgn api. Api kompor tetap yg paliiing kecil yaa..
  6. Pas sudah hampir matang, beri taburan meises atau parutan keju. Polos pun nggak masalah, karena rasanya sudah enak dan nyoklat banget.

Taraa.. jadi deh. Setelah matang, aroma milo yang menggoda pun langsung menyerang. maknyusss!
Selamat mencoba yaa... Semoga berhasil

Resep Puding Lumut. Hijau Menyegarkan


Satu lagi resep yang lagi heboh di group dan forum internet: puding lumut. Puding ini memiliki penampilan hijau mengkilat dan memiliki gumpalan-gumpalan seperti lumut di dalamnya. Tapi jangan khawatir, itu bukan lumut beneran kok, melainkan telur yang menggumpal yang diberi sari daun pandan sehingga warnanya menjadi seperti lumut.

Penampilannya yang menyegarkan cocok sekali disantap saat berbuka puasa nanti, atau bisa juga jaadi ide untuk jualan. Cara bikinnya? gampang dan praktis kok. Nggak butuh keahlian tertentu, jadi siapapun bisa membuatnya.

Bahan-bahan:
  • 1200cc sari daun pandan atau daun suji. (+/- 5 lbr daun pandan atau suji diblender halus dengan air 600cc kemudian tambahkan air sampai totalnya 1200cc, kemudian disaring)
  • 225gr -250gr gula pasir
  • 200cc Santan/ susu putih
  • 3 btr Telur utuh
  • 2 bks agar-agar yang bening (swallow globe)
  • 1/2 sdt garam

Cara membuat:
  1. Kocok telur di mangkok menggunakan whisk sampai tercampur rata.
  2. Siapkan panci dan masukkan semua bahan yang ada, lalu rebus menggunakan api sedang.
  3. Aduk terus sampai mendidih dan jangan sampai gosong bagian bawahnya.
  4. Masak sampai mendidih dan lumutnya keluar dan airnya menjadi bening
  5. Tuang ke cetakan dan biarkan sampai dingin. Setelah cukup dingin masukkan ke dalam kulkas.

Gampang kan? Puding terasa lebih nikmat disantap delam keadaan dingin. Rasa manis berpadu dengan rasa gurih dari telur siap memanjakan lidah yang kepanasan, hehe..

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive