Minggu, 26 Juni 2016

Green Tea Japanese Cheese Cake

Bahan :
- 30 gr salted butter
- 200 gr cream cheese, suhu ruang
- 150 ml susu cair
- 75 gr tepung terigu protein sedang
- 15 gr maizena
- 120 gr gula pasir
- 4 1/2 butir telur, pisah kuning dan putihnya
- 1 1/2  sdm green tea bubuk
- 4 sdm hot water

Cara membuat :
  1. Panaskan oven 325F atau 160C. Olesi loyang springform 22cm dengan butter sampai ke sisi sisinya. Alasi dengan kertas roti. Bungkus bagian luar loyang dengan heavy duty alumunium foil atau 2 lembar alfoil biasa. Siapkan loyang segiempat yang lebih besar daripada loyang spring form lalu isi air 1/4 tinggi loyang. Masukkan dalam oven.
  2. Dalam double boiler, tim butter, creamcheese, dan susu cair. Aduk dengan whisk agar tidak bergerindil. Aduk sampai meleleh dan licin. Angkat. Dinginkan.
  3. Masukkan terigu, maizena lalu aduk sampai rata menggunakan whisk. Tambahkan kuning telur. Aduk rata.
  4. Kocok putih telur sampai berbusa. Tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit sampai habis lalu kocok sampai soft peak. Masukkan sepertiga adonan putih telur ke dalam adonan tepung. Aduk balik dengan perlahan. Masukkan sisa putih telur ke dalam adonan tepung dalam tiga tahap. Aduk rata. Bagi dua adonan.
  5. Campur green tea bubuk dengan air panas aduk sampai menjadi pasta. Campur ke dalam satu bagian adonan. Aduk rata.
  6. Tuang dalam loyang secara bergantian supaya membentuk zebra.
  7. Panggang selama 1 jam atau sampai ditusuk sudah tidak melengket lagi dan permukaannya kuning keemasan.
  8. Angkat. Hilangkan uap panasnya. Simpan di dalam kulkas. Sajikan dingin.

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive