Kamis, 23 Juni 2016


Pisang Co'e Ternate

Bahan 1 :
- 5 buah pisang raja matang (450 gr), dipotong kotak
- 100 gr tepung terigu protein sedang
- 50 gr gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 350 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
- 50 gr kenari, disangrai, diiris tipis panjang

Bahan 2 :
- 75 gr tepung terigu protein sedang
- 3/4 sdt garam
- 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 50 gr kenari, disangrai, diiris panjang untuk taburan



Cara membuat :
  1. Bahan 1 : campur tepung terigu, gula pasir, dan garam sampai rata.
  2. Tuang santan sedikit-sedikit sambil diaduk sampai rata.
  3. Masukkan pisang raja dan kenari. Aduk rata.
  4. Tuang ke loyang 18x18x4 cm yang dialas plastik atau takir dari daun pisang.
  5. Kukus 20 menit sampai setengah matang.
  6. Bahan 2 : campur tepung terigu, garam, dan santan sampai rata. Tuang ke atas bahan 1. Tabur kenari. Kukus 25 menit sampai matang.

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive