Rabu, 13 April 2016


SOTO KUNING BOGOR

BAHAN : 

1. 1 kg daging brisket atau daging sapi bagian apa ajah, jeroan juga boleh

2. 2 liter air

3. 1 liter santan dari 1 butir kelapa

4. 1 batang serai

5. 2 lembar daun salam

6. 3 cm lengkuas geprek

7. 3 lembar daun jeruk

8. garam secukupnya

9. tomat apel segar

10. 3 buah kentang besar, kukus sampai matang lalu kupas kulitnya lalu goreng lalu sisihkan

11. 3 batang bawang daun dan seledri iris halus

12. bawang goreng

13. emping goreng

BUMBU YANG DIHALUSKAN :

1. 10 siung bawang merah

2. 5 siung bawang putih

3. 4 butir kemiri

4. 1 sdt merica

5. 2 cm jahe

6. 2 cm kunyit

CARANYA :

1. siapkan 1 panci dan 1 wajan yah

2. Masak daging dengan air, lalu beri lengkuas, salam dan serei selama merebus, rebus air hingga menjadi 3/4 dari ukuran semula yah, sekitar 2,5 jam atau bisa juga pakai pressure cooker caranya masak daging selama 1 jam lalu masukan ke dalam pressure cooker masak selama 20 menit lalu sisihkan. jangan lupa potong daging kecil-kecil sesuai selera yah.

3. haluskan bumbu sebagai berikut : bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, jahe dan merica. Panaskan wajan dengan sedikit minyak tumis sampai harum dan masukan daun jeruk agar lebih wangi saat menumis.

4. masukan santan ke dalam wajan yang berisi bumbu tumis tadi lalu aduk sampai mendidih, hati-hati pecah yah jadi jgn berhenti mengaduk sampai santan benar-benar mendidih.

5. campurkan daging beserta kaldunya tadi dengan santan matang yang sudah diberi bumbu lalu aduk sampai tercampur rata lalu beri garam secukupnya dan masak hingga daging menyerap santan selama 20 menit lalu matikan api.

6. sajikan dengan irisan tomat segar, kentang kukus, emping, irisan bawang daun dan seledri juga jangan lupa bawang goreng yah

IMPACT RADIO ROHANI

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

IKLAN

WWW.AXELLA-RESEP.BLOGSPOT.COM)

Total Tayangan Halaman

Popular Posts

Blog Archive